Mohon tunggu...
Andri Kurniawan
Andri Kurniawan Mohon Tunggu... Penulis - Penulis

Tulislah apa yang kamu pikirkan, cintailah apa yang menjadi milikmu. Kita semua berjalan menuju kesuksesan dengan caranya masing-masing, sebab ada yang harus dinanti, didoakan, serta diusahakan.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Langkah Berat Timnas Indonesia di Lag Kedua Piala AFF 2023 Melawan Vietnam

7 Januari 2023   13:35 Diperbarui: 7 Januari 2023   13:39 1314
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosok Witan Sulaeman dan Pratama Arhan sebagai 2 pemain andalan Timnas Indonesia (suara.com/Arif Budi)

Hasil kurang memuaskan kembali diraih Timnas Indonesia dalam lanjutan Piala AFF 2023 babak semifinal leg pertama.

Bertanding di Gelora Bung Karno, Jumat (06/01/23) malam kemarin, Indonesia selaku tim tuan rumah harus puas berbagi satu poin usai ditahan imbang 0-0 melawan Vietnam.

Masalah finishing masih menjadi faktor utama Timnas Indonesia gagal meraih poin penuh. Duet Rahmad Irianto dan Mark Klok dengan Sulistyawan di lini depan tim Merah Putih selalu gagal menyelesaikan peluang-peluang yang tercipta di pertahanan Vietnam.

Pada pertandingan tersebut, agaknya Shin Tae-yong sedikit disalahkan karena dinilai taktiknya salah dengan memasukan Witan Sulaeman, Saddil Ramdani, dan Spaso pada menit-menit akhir.

Para penonton menilai harusnya Sulistyawan, Sayuri, serta Rahmad Irianto sudah digantikan pada menit-menit awal babak kedua supaya Witan, Saddil, dan Spaso memiliki waktu lebih untuk merangkai serangan.

Dilihat dari penguasaan bola, Vietnam unggul tipis dari Indonesia, 56 persen (Vietnam) berbanding dengan 44 persen (Indonesia). Meski begitu Jordi Amat mengaku puas dengan strategi dari Shin Tae-yong.

Hasil ini agaknya membuat langkah Timnas Indonesia menuju final agaknya akan menjadi lebih berat lagi, sebab Witan cs akan bertandang ke markas Vietnam pada pertandingan leg kedua, Senin (09/01/23) mendatang.

Kemenangan menjadi harga mati untuk akuad Merah Putih agar bisa melaju ke partai puncak Piala AFF 2023.

Dalam 5 pertemuan terakhir, Indonesia meraih 1 kali kemenangan, 2 hasil seri, dan 2 kekalahan. Catatan tersebut menunjukan bahwa performa Vietnam dalam beberapa tahun terakhir meningkat cukup drastis.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun