Mohon tunggu...
An Nisaa Primastuti
An Nisaa Primastuti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi Profesi Fisioterapis

Universitas Munammadiyah Malang

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur

Menilik Peran Pelyanan Fisioterapi di Wilayah Pedesaan

14 Oktober 2023   22:34 Diperbarui: 14 Oktober 2023   22:36 152
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Alam dan awan menyajikan nuansa asri yang menakjubkan, udara segar bebas dari polusi, kicauan burung terbang kesana kemari menyebrangi rumah per rumah- sawah persawah menampakkan diri di alam pedesaan. Penyajian alam yang memukau mata tidaklah cukup bagi daerah pedesaan. Layanan kesehatan masih menjadi tantangan bagi daerah ini, tidak meratanya layanan kesehtan menyebabkan masyarakatnya sulit mendapatkan perawatan diri yang sesuai. Hal ini membuka lebar peluang layanan fisioterapi yang notabennya berfokus pada pengobatan fisik serta rehabilitasi.

Masyarakat pedesaan cenderung memiliki kondisi kerja yang berbahaya dengan jam kerja panjang dan cenderung memiliki tambahan aktivitas untuk mengisi waktu luang. Pekerjaan ini menghadapi risiko dalam pengoprasian mesin dan peralatan berat, mengangkat beban, postur tubuh yang kurang ergonomis. kebisingan dan getaran berlebih, bahan kimia dan debu organic lainnya. Kelompok yang paling banyak terkena dampaknya ialah orang lanjut usia, perempuan, dan anak-anak.  Tidak sedikit masyarakat kelompok usia lanjut memiliki permasalahan kesehatan, banyak dari mereka memiliki penyakit sendi/arthritis dan hipertensi. World Health Organization (WHO) mengabarkan 20 persen pasien penyakit sendi berusia 55 tahun. Sedangkan prevalensi hipertensi pada lansia sebesar 45,6 persen pasien usia 55 tahun dan keatas. Namun, karena letak daerah pedesaan yang terpencil, sering kali mereka kekurangan akses terhadap layanan kesehatan, informasi dan pelatihan yang diperlukan untuk menangani bahaya kesehatan secara memadai.

Untuk mengurangi permasalahan lanjut terkait hal tersebut, fisioterapi berperan penting dalam memberikan edukasi serta pengobatan terapi fisik pada masyarakatnya. Fisioterapis dapat membuka pelayanan/klinik di pedesaan, sebab minim sekali bahkan tidak ada satupun pelayanan fisioterapi di desa. Banyak dari masyarakatnya harus pergi ke kota yang tidak dekat untuk mendapatkan pelayanan fisioterapi ini. Maka dari itu, yuk sobat sejawat masuki pelosok negri untuk mengenalkan peran kita sesuai dengan permasalahan mereka. Jadikan pelayanan fisioterapi salah satu pilihan pengobatan mereka atas keterbatasan fungsi.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun