Mohon tunggu...
Meirri Alfianto
Meirri Alfianto Mohon Tunggu... Insinyur - Seorang Ayah yang memaknai hidup adalah kesempatan untuk berbagi

Ajining diri dumunung aneng lathi (kualitas diri seseorang tercermin melalui ucapannya). Saya orang teknik yang cinta dengan dunia literasi

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Lingkungan Whatsapp Grup, Efektifkah?

17 September 2020   08:12 Diperbarui: 17 September 2020   08:19 2089
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi grup WA. Gambar: komitmen.id

Sekarang ini, dengan semakin berkembangnya teknologi, semakin mengubah juga peradaban manusia. Termasuk juga di lingkungan dalam lingkup Rukun Tetangga (RT) maupun Rukun Warga (RW). Kalau dulu, segala macam informasi disampaikan melalui balai warga, baik secara tatap muka maupun tempelan selebaran pada papan informasi. 

Selain itu dengan frekuensi pertemuan yang intens baik melalui rapat rutin lingkungan dan juga pertemuan-pertemuan yang dianggap penting lainnya. Ketua RT maupun RW akan menyampaikan pengumuman secara langsung. Namun sekarang jamannya sudah berbeda. Sudah jamak sekarang penggunaan teknologi bernama whatsapp grup (WA grup). Sebuah grup WA yang berisi warga. Disitulah segala macam informasi disampaikan.

Pertanyaannya kemudian adalah : seberapa efektif WA grup itu?

Untuk menjawabnya, mari kita melihat kelebihan dan kekurangannya. Saya akan memulai terlebih dahulu dengan kelebihannya.

#Kelebihan

1. Informasi dapat disampaikan secara real time.

Tentu saja hadirnya WA grup akan membantu informasi disampaikan dengan lebih cepat. Misalnya saja laporan keuangan, kabar duka, kabar tetangga sakit, dan acara 17-an. Kalau dulu mungkin harus door to door dari pengurus RT/RW mendatangi satu per satu. Atau bisa juga pada saat ronda. Tetapi ronda itu kan bergiliran. Tidak semuanya langsung memperoleh informasi. Apalagi dimasa covid-19 dimana informasi harus disampaikan secara cepat.

2. Bisa mempererat kekerabatan (menjaga silaturahmi)

Tetangga yang tidak sempat bertemu langsung karena kesibukan, bisa saling menyapa melalui grup WA. Dari sini orang akan lebih mengenal tetangganya dan silaturahmi tetap terjaga.

3. Pengambilan keputusan secara voting bisa lebih cepat.

Apabila ada hal mendesak yang dipandang perlu diputuskan secara bersama-sama bisa segera diputuskan secara cepat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun