Mohon tunggu...
Akbar Pitopang
Akbar Pitopang Mohon Tunggu... Guru - Berbagi Bukan Menggurui

Mengulik sisi lain dunia pendidikan Indonesia 📖 Omnibus: Cinta Indonesia Setengah 2013 Jelajah Negeri Sendiri 2014 | Best Teacher 2022 Best In Specific Interest Nominee 2023 | Ketua Bank Sampah Sekolah | Teknisi Asesmen Nasional ANBK | Penggerak Komunitas Belajar Kurikulum Merdeka

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

ASI untuk Pendidikan Anak Bangsa

9 Agustus 2023   17:05 Diperbarui: 10 Agustus 2023   16:51 738
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
ASI untuk mendukung proses pendidikan meraih generasi yang berprestasi dan berdaya saing untuk masa depan. (foto Akbar Pitopang)

Tindakan ini adalah bukti nyata dan komitmen saya dalam mendukung proses pemberian ASI secara maksimal. 

Hal terkait dapat disimak pada artikel Pengalaman Menangani ASI Tersumbat yang Membahayakan Ibu dan Bayi dan Pentingnya "Breast Pump" untuk Melancarkan ASI Eksklusif pada Masa Krusial.

Tidak hanya itu, tantangan semakin nyata ketika sang istri kembali bekerja setelah cuti melahirkan. Baca juga, Tulus dan Hebatnya Perjuangan Ibu Pekerja Mengindahkan Anjuran ASI Eksklusif.

Meskipun jadwal padat sebagai seorang ibu pekerja, sang istri tetap mendedikasikan waktu dan upaya untuk memberikan ASI. 

Dan disinilah peran saya selaku seorang ayah begitu penting. saya mengambil alih tanggung jawab sebanyak mungkin, mengurus rumah tangga, dan menjaga lingkungan yang kondusif untuk menyusui.

Dalam perjalanannya, kami menghadapi tantangan dan rintangan yang tak terduga. Namun, karena tekad yang bulat dan komitmen yang tidak bisa dihentikan, kami berhasil mengatasi semua itu. 

Anak kami dapat menerima ASI eksklusif hingga usia dua tahun, kami merasa bangga dapat memberikan fondasi kokoh untuk pertumbuhan fisik dan perkembangan otak yang optimal.

Dalam peran sebagai ayah, mendukung ibu dalam memberikan ASI adalah tindakan yang membawa dampak jangka panjang. 

Ayah dapat membantu dengan berbagai cara, mulai dari memberikan dukungan emosional, menciptakan lingkungan yang tenang dan nyaman saat menyusui, hingga berpartisipasi dalam tugas-tugas rumah tangga untuk meringankan beban ibu. 

Dukungan ayah adalah tambahan energi positif yang akan menguatkan semangat ibu dalam memberikan ASI.

Ilustrasi seorang ibu sedang menyusui bayinya. Bayi dengan ASI akan cerdas dan mampu meraih pendidikan nantinya. (Summer Photographer via Kompas.com)
Ilustrasi seorang ibu sedang menyusui bayinya. Bayi dengan ASI akan cerdas dan mampu meraih pendidikan nantinya. (Summer Photographer via Kompas.com)

ASI, kecerdasan, dan pendidikan

Diantara ASI, kecerdasan, dan pendidikan; ketiga elemen ini mendukung satu sama lain. ASI menjadi fondasi pertama bagi perkembangan kecerdasan yang kuat dan menunjang kualitas proses meraih pendidikan.

Ketika seorang bayi meraih ASI, ia tidak hanya menerima nutrisi fisik, tetapi juga nutrisi bagi sistem imun yang kokoh dan perkembangan otak yang optimal. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun