Mohon tunggu...
Firman Pratama
Firman Pratama Mohon Tunggu... Dosen - pebisnis muda

Seorang pakar pikiran dan praktisi pendidikan yang membuat dua buah metode dahsyat yaitu Alpha Telepati dan Alpha Mind Control, seorang pebisnis yang sudah memulai bisnis sejak masa kuliah Blog pribadi di www.firmanpratama.wordpress.com

Selanjutnya

Tutup

Worklife

5 Kebiasaan yang Bisa Membuatmu Kaya dan Lebih Kaya dari Sebelumnya

28 Agustus 2019   14:22 Diperbarui: 28 Agustus 2019   14:38 171
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Karier. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Semua orang jika ditanya tentu ingin hidupnya menjadi kaya dan lebih kaya, tapi ternyata sebagian besar orang itu hanya dimulut saja ingin kaya. Sedangkan dalam pikirannya justru menolak untuk kaya, bukan satu dua orang yang pikirannya menolak untuk kaya, banyak orang.

Ketika pikirannya menolak kaya maka pasti kebiasaannya juga pasti jauh dari hal yang membuat kaya. Sebenarnya kaya dan miskin itu bermula dari kebiasaan-kebiasaan yang kita lakukan, bukan dari bisnisnya, bukan dari pekerjaannya. Jika kebiasaanmu tetap saja maka pasti keuanganmu juga tetap saja, tetapi kalau kebiasaanmu berubah maka pasti hidupmu juga berubah menjadi kaya dan lebih kaya dari sebelumnya.

Apa saja kebiasaan yang bisa membuat seseorang itu menjadi kaya dan lebih kaya dari sebelumnya? Mudah sekali jawabannya, tiru saja kebiasaan orang yang sudah kaya dan sukses, maka pasti diri kita juga ikut kaya dan sukses. Di artikel kali ini saya ingin membuat kesimpulan mengenai kebiasaan-kebiasaan yang bisa membuat diri seseorang menjadi kaya dan lebih kaya, ada 5 kebiasaan yang sudah saya uji cobakan kediri saya sendiri dan terbukti berhasil.

Anda hanya perlu mengerjakan saja kebiasaan-kebiasaan ini supaya hidup berubah, mungkin diawal terasa berat ya. Tapi itulah perubahan, mengubah kebiasaan yang sudah lama puluhan tahun memang butuh "perjuangan" dan butuh komitmen yang kuat saja. Kalau anda memang berkomitmen untuk mengubah hidup maka pasti mau melakukan perubahan dari kebiasaan lama menjadi kebiasaan baru. Siap untuk berkomitmen mengubah kebiasaan?

Kalau siap, maka bisa dilanjut membacanya ya, ada 5 kebiasaan yang bisa membuatmu menjadi kaya dan lebih kaya dari sebelumnya.

Pertama, Berhenti Mengeluh

Kebiasaan banyak orang adalah suka mengeluh atas sebuah kejadian, bahkan lucunya lagi ketika mengeluh diposting di facebook, di jadikan status whatsapp, dibuat stories instagram. Mengeluh karena macet, mengeluh karena cuaca panas, mengeluh karena antrian dibank. Mengeluh karena mengalami hal yang tidak enak. Banyak sekali orang mengeluh, tahukah bahwa mengeluh itu membuat otak anda menurun bekerjanya. Sehingga tidak bisa menyelesaikan pekerjaan dengan baik. Mulai sekarang komitmen untuk berhenti mengeluh ya

Kedua, Biasakan Bersyukur

Untuk menghilangkan mengeluh maka harus diganti dengan bersyukur, berterimakasih kepada Tuhan. Misalnya anda lagi naik mobil kemudian macet maka daripada mengeluh lebih baik ganti dengan bersyukur. Ketika macet, katakan saja "terima kasih Tuhan, aku lebih baik macet didalam mobil daripada aku seperti mereka yang naik motor itu". Bersyukur artinya melihat semua hal dengan kebaikan, percayalah bahwa semua peristiwa itu pasti ada sisi baiknya, tinggal bagaimana kita melihatnya saja.

Ketiga, Ganti tempat Ngopimu

Dimana kamu sering ngopi? di warung pinggir jalan, atau di tempat kopi yang bagus? ternyata tempat ngopi kita itu berpengaruh kepada kekayaan kita. Coba lihat saja, orang kaya itu seringnya ngopi di tempat ngopi yang bagus atau yang biasa-biasa saja? tentu yang bagus kan. Logikanya seperti ini, ketika kamu bisa dengan mudah mengeluarkan uang hanya untuk ngopi sebesar 100ribu, maka pikiranmu pasti menari rejeki yang lebih banyak. Tapi kalau kamu keluar uang untuk ngopi cuma 10ribu, maka pikiranmu ya hanya menarik rejeki yang sedikit saja.

Keempat, Masuklah ke counter barang mewah di Mall

Orang kaya pasti suka barang yang bermerk dan mewah, nah cobalah anda masuk ke counter barang mewah yang ada dimall, bisa ke counter tas yang mahal, ke counter sepatu, ke counter kaos mahal. Tujuannya adalah untuk merangsang pikiran anda supaya mau berpikir untuk kaya. Dulu saya juga melakukan ini, masuk ke counter kaos tshirt seharga 3juta, saya nikmati saja ada didalamnya, dan alhamdulillah sekarang bisa juga punya kaos 3juta.

Kelima, Berpikirlah yang bebas

Kebiasaan orang kaya adalah mau berpikir bebas, kalau berpikir saja takut maka mustahil bisa kaya. Berpikir itu memang tidak ada batasnya, tidak ada yang membatasi. Yang membatasi pikiran kita adalah diri kita sendiri, banyak orang sering membatasi pikirannya dengan ketakutan, dengan keraguan akhirnya hidupnya tidak maju, dan hanya seakan diam ditempat. Berpikirlah yang bebas, karena Tuhan memberikan hak kepada kita untuk berpikir.

Mulailah dengan menjalankan 5 kebiasaan ini dalam hidup anda, maka pasti rejeki semakin deras dan meningkat. Awalnya mungkin berat tapi percayalah semakin lama menjadi otomatis. Dan disaat anda tidak lagi merasakan berat untuk menjalankan 5 kebiasaan yang bisa membuatmu kaya dan lebih kaya itu maka saya pastikan hidup anda sudah jauh berubah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun