Mohon tunggu...
Agus Kusdinar
Agus Kusdinar Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta/Content Creator/Exclusive Writer Narativ On Loc Desa Wisata/SWJ Ambassador 2023

Banyak Menulis tentang Humaniora

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Awal Mula Melihat Potensi dan Permasalahannya, Terbentuklah Desa Wisata

21 Oktober 2022   02:52 Diperbarui: 21 Oktober 2022   03:03 906
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Candi Cangkuang berdampingan Makam Penyebar Agama Islam (Dok. Desa Wisata Situ Cangkuang)

Desa Cangkuang  terkenal kaya dengan sejarahnya juga budayanya terbukti dengan adanya Candi peninggalan kerajaan Hindu pada abad ke-8, juga makam penyebar agama Islam Embah Dalem Arif Muhammad yang berada disamping Candi Cangkuang, hal ini bisa dikatakan dengan simbol dari Bhineka Tunggal Ika, selain itu ada Rumah Adat Kampung Pulo  yang berada di lokasi Desa Cangkuang sebelum Desa Wisata berdiri.

Keberadaan Desa Wisata yang bernama Desa Wisata Situ Cangkuang berada disamping Cagar Budaya Candi Cangkuang yang dikelola oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Garut, memiliki Danau yang menjadikan branding lokasi wisata antara Cagar Budaya dan Desa Wisata yang dikelola oleh BUMDes Cangkuang.

Sejarah Desa Wisata Situ Cangkuang

Staf Kementerian Desa & Disparbud Garut di Taman Desa Wisata (Dokumentasi Pribadi)
Staf Kementerian Desa & Disparbud Garut di Taman Desa Wisata (Dokumentasi Pribadi)
Desa Wisata Situ Cangkuang yang berlokasi di kp Lolohan Rt 002 Rw 013, Desa Cangkuang, Kecamatan Leles, Kabupaten Garut merupakan unit usaha dari BUMDes Cangkuang didirikan pada bulan Februari 2021 dan diresmikan oleh Bupati Garut Rudi Gunawan pada tanggal 09 Mei 2021 dengan tujuan meningkatkan ekonomi masyarakat Desa Cangkuang dengan melihat potensi alam juga makanan khas serta kultur budayanya yang memiliki kearifan lokal yang kental  cocok untuk didirikannya Desa Wisata.

Awal mula didirikannya Desa Wisata bernama Desa Wisata Situ Cangkuang adalah ide dari Kepala Desa Asep Nandang (Almarhum) yang direalisasikan melalui musyawarah bersama masyarakat Desa Cangkuang dengan melihat potensinya juga masalahnya.

Misalnya seperti masalah pengangguran, lapangan pekerjaan, permodalan, juga sumber daya manusia, oleh karena itu dibentuklah panitia pembentukan Desa Wisata dengan melibatkan masyarakat Desa Cangkung juga aparat Desa. 

Prasasti Desa Wisata Situ Cangkuang (Dok. Desa Wisata Situ Cangkuang)
Prasasti Desa Wisata Situ Cangkuang (Dok. Desa Wisata Situ Cangkuang)
Desa Wisata Situ Cangkuang terbentuk atas kreativitas masyarakat Desa Cangkuang dari gagasan seorang Kepala Desa dengan melihat potensi alam berupa danau (Situ Cangkuang) dan Taman yang Instgramable yang bernuansa kekinian menjadikan Desa Wisata Situ Cangkuang memiliki nuansa alam juga milenial guna untuk memancing wisatawan 2 generasi. 

Selain itu makanan khas yang sebagian diambil dari situ Cangkuang seperti bahan baku Nasi Cacalo yang menggunakan bahan baku udang/larong.

Sasaran berdirinya Desa Wisata yang berada di Desa Cangkuang yang utama adalah memberdayakan warga Desa Cangkuang diantarnya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat desa, meningkatkan lapangan kerja, mengurangi jumlah pengangguran, meningkatnya partisipasi dalam desa membangun, nama desa menjadi dikenal, terciptanya sapta pesona dan sadar wisata.

Pengelolaan Desa Wisata 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun