Mohon tunggu...
adinda febriani
adinda febriani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Aku suka tidur dan ice cream

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pengaruh Tugas dalam Mengelola Waktu dan Kesehatan Mahasiswa

2 April 2024   19:18 Diperbarui: 2 April 2024   19:22 48
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Pada masa perkuliahan mahasiswa akan di hadapkan dengan berbagai tugas dan tanggung jawab dari segi perkuliahan maupun dari sosial. Kemampuan dalam mengelola waktu dan prioritas selama kuliah menjadi keberhasilan sebagai mahasiswa. 

Pada manajemen waktu banyaknya tugas kuliah, organisasi dan kegiatan lain dapat membuat mahasiswa merasa kewalahan dan kesulitan mengatur waktu dengan baik.  Jika tidak dikelola dengan tepat dapat menumpuk dan menyebabkan stres, manajemen waktu yang baik adalah kunci dari mahasiswa menyelesaikan tugas dengan tepat waktu serta mengalokasikan waktu secara efektif dalam mencapai prestasi akademik yang optimal.

Tuntutan tugas dapat membuat kita sebagai mahasiswa lupa untuk beristirahat dan menjaga kesehatan fisik. Mahasiswa cenderung mengabaikan pola makan, kurang tidur dan aktivitas fisik. Hal-hal tersebut dapat memicu berbagai masalah kesehatan seperti sakit kepala, kelelahan, penurunan daya tahan tubuh, dehidrasi dan lebih rentan terkena penyakit. Tidak hanya kesehatan fisik, kesehatan mental juga sangat berpengaruh dalam pengoptimalan kinerja tubuh. Mengerjakan tugas dan deadline secara terus menerus tanpa istirahat yang cukup dapat menyebabkan stres dan kelelahan berlebih pada mahasiswa. 

Terlalu memaksakan diri dapat mengganggu kemampuan berpikir, konsentrasi dan pengambilan Keputusan.  Kadang kita sebagai mahasiswa akan berfokus dalam satu waktu yaitu menyelesaikan tugas dan deadline.  Hal itu seringkali membuat kita sering mengabaikan hal-hal kecil disekitar kita contohnya aspek-aspek kehidupan seperti sosial, hobi, dan waktu untuk diri sendiri. Ketidakseimbangan ini akan membuat rasa jenuh dan stres terhadap masa perkuliahan. Stres yang berkepanjangan juga akan berdampak negatif pada kesehatan mahasiswa.

Untuk mengatasi masalah ini, kita dapat belajar mengelola waktu serta strategi memprioritaskan tugas berdasarkan deadline, bobot dan kepentingannya. Membuat skala prioritas dan mengerjakan tugas sesuai urutan prioritas dan dengan tepat waktu. Buat jadwal harian dan mingguan untuk mengatur waktu pengerjaan tugas agar lebih efektif. Pastikan untuk beristirahat cukup, tidur 7-8 jam/hari,  dan makan makanan yang bergizi. Usahakan selalu menjaga keseimbangan antara bidang akademik, kesehatan dan kehidupan pribadi. Melakukan self reward setelah menyelesaikan tugas merupakan hal kecil yang dapat dilakukan untuk mengurangi rasa jenuh terdapat tugas dan deadline. Sekian dan terimakasih.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun