Mohon tunggu...
Adi Assegaf
Adi Assegaf Mohon Tunggu... Wiraswasta - Kompasianer Brebes Community (KBC) - Jawa Tengah

Menulis Untuk Berbagi

Selanjutnya

Tutup

Foodie Artikel Utama

Garam Rebus Kaliwlingi, Satu-satunya di Pulau Jawa

30 Mei 2018   05:16 Diperbarui: 30 Mei 2018   23:30 3521
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Produk garam rebus merk Kaliwlingi yang dipasarkan di pasaran/foto dok.pribadi

"Bagai sayur kurang garam"

Begitulah pepatah mengatakan yang artinya menggambarkan sesuatu keadaan kurang asyik atau hambar. Dari pepatah tersebut bisa disimpulkan betapa pentingnya peranan "garam" sebagai pelengkap agar sayur tersebut tidak hambar dan sedap untuk dinikmati.

Berbicara garam, tentunya tak lepas dari pantai, sebab garam tentunya lebih banyak diproduksi di wilayah dekat pantai, apalagi negara Indonesia merupakan negara maritim, yaitu sebagian besar wilayahnya merupakan perairan, di mana luas daratannya lebih kecil daripada luas lautnya, bahkan Indonesia termasuk negara dengan panjang garis pantai terpanjang di dunia.

Proses perebusan garam / foto : dok. Pribadi
Proses perebusan garam / foto : dok. Pribadi
Panjang garis pantai negara Indonesia merupakan terpanjang di dunia, nomor dua setelah Kanada yang mempunyai panjang garis pantai 202.800 Km, sedangkan menurut Badan Informasi Geospasial (BIG) menyebutkan, total panjang garis pantai Indonesia adalah 99.093 Km. Data baru itu merujuk hasil telaah teknik pemetaan Tim Kerja Pembakuan Nama Pulau, Perhitungan Garis Pantai dan Luas Wilayah Indonesia.

Dari panjang garis pantai tersebut, termasuk didalamnya adalah Kabupaten Brebes, kabupaten yang terletak di pantai utara Jawa ini selain sebagai kabupaten yang dikenal sebagai penghasil bawang merah dan telur asin ternyata juga memproduksi garam rebus pertama di pulau jawa.

Tungku tempat perebusan garam / foto : dok. Pribadi
Tungku tempat perebusan garam / foto : dok. Pribadi
Garam rebus di Kabupaten Brebes hanya terdapat di Wisata Mangrove Dusun Pandansari, Desa Kaliwlingi Kecamatan Brebes, yang merupakan tradisi turun temurun dari nenek moyang sebelumnya. Jumlah petani garam rebus saat ini ada sekitar 70 orang, dari 70 orang tersebut ada 15 tungku atau tempat perebusan garam yang aktif. Dimana setiap 6 tungku perhari mampu memproduksi sebanyak 1,5 Kwintal kristal garam.

Sesuai dengan namanya garam rebus, maka cara pembuatan garam tersebut memang melalui perebusan, bukan melalui pembuatan secara konvensional yang dijemur langsung sinar matahari.

Alur pembuatan garam rebus / foto : dok. Pribadi
Alur pembuatan garam rebus / foto : dok. Pribadi
Untuk mendapatkan garam rebus ini, diawali dengan mempersiapkan bahan bakunya di antaranya adalah pasir laut yang sudah dicuci, kemudian pasir tersebut disiram dengan air laut dan dikeringkan di bawah terik matahari, agar air laut tersebut menggumpal di dalam pasir. 

Setelah kering kemudian pasir tersebut dimasukkan ke dalam tempat dari anyaman bambu, masyarakat setempat menyebutnya dengan nama tompo, tompo tersebut kemudian disiram kembali dengan air laut, tompo tersebut berfungsi untuk menyaring air hasil salinitas.

Proses penyaringan air sebelum direbus/ foto : dok. Pribadi
Proses penyaringan air sebelum direbus/ foto : dok. Pribadi
Penyaringan tersebut dilakukan berkali-kali hingga mendapatkan air yang jernih dan siap untuk direbus. 

Untuk perebusan garam itu sendiri memakan waktu hingga 6 jam. Setelah itu, garam ditiriskan dengan media abu di bawahnya supaya garam tersebut benar-benar kering, karena abu tersebut akan menyerap sisa air yang ada digaram. Biasanya untuk mendapatkan kekeringan yang maksimal dibutuhkan waktu hingga satu minggu.

Garam hasil perebusan selama 6 jam lebih/foto : dok. Pribadi
Garam hasil perebusan selama 6 jam lebih/foto : dok. Pribadi
Petani garam rebus mempunyai 2 jenis produk garam rebus. Yaitu garam rebus beryodium yang biasa digunakan untuk memasak di dapur setiap hari. 

Dan garam rebus tidak mengandung yodium yang biasa dipakai oleh pengrajin telur asin. Karena telur asin yang menggunakan garam rebus ini lebih gurih rasanya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun