Mohon tunggu...
Achmad Najib
Achmad Najib Mohon Tunggu... Pengacara - Profesi Advokat/Pengacara/Konsultan Hukum

Hobi Berdiskusi

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Pentingnya Menjalin Silaturahmi

20 Mei 2023   21:42 Diperbarui: 20 Mei 2023   21:48 161
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: galeri Arka 17

Momen pasca Ramadhan yang ditunggu-tunggu umat Islam untuk bersilaturahmi dan mengunjungi saudara, rekan dan kerabat. Silaturahmi merupakan saat yang tepat untuk mempererat hubungan persaudaraan dan persahabatan, serta berbagi kebahagian bersama. Hal ini bukan hanya sekedar tradisi turunan, namun sebuah amalan mulia dan kewajiban agama. Dari ayat-ayat Al-Qur'an dan hadits, menjalin tali silaturahmi ini dapat membawa berbagai hikmah dalam kehidupan kita.

Saat bulan Syawal tiba, umat muslim identik dengan merayakannya bersama keluarga dan kerabat. Silaturahmi sangat erat kaitannya dengan hari Raya karena kita bisa saling bermaaf-maafan dan bertemu keluarga yang sudah lama tak jumpa. Mengingat hal tersebut, berikut adalah beberapa manfaat dari silaturahmi:

1. Merekatkan Tali Persaudaraan

Manfaat silaturahmi satu ini tentunya tidak mengherankan lagi ya. Dengan berkumpul bersama anggota keluarga besar, kita dapat mempererat tali persaudaraan. Mungkin saja ada yang tinggal jauh dengan saudara-saudaranya. Atau mungkin sudah lama tidak bertemu dan jarang berbicara. Gunakan waktu silaturahmi untuk memperbaiki hubungan persaudaraan ini.

Menjaga silaturahmi sangat penting. Allah SWT telah berfirman dalam QS. Al-Anfaal ayat 63 yang berbunyi :

 


Artinya :

Dan Dia (Allah) yang mempersatukan hati mereka (orang yang beriman). Walaupun kamu menginfakkan semua (kekayaan) yang berada di bumi, niscaya kamu tidak dapat mempersatukan hati mereka, tetapi Allah telah mempersatukan hati mereka. Sungguh, Dia Mahaperkasa, Mahabijaksana.

2. Mendekatkan Diri kepada Allah SWT

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun