Mohon tunggu...
abraham raubun
abraham raubun Mohon Tunggu... Ahli Gizi - Ahli gizi
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Olah raga, kuliner

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Sotong Pangkong

4 September 2022   08:38 Diperbarui: 4 September 2022   08:44 231
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foodie. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Kota Pontianak dikenal sebagai Kota katulistiwa. Tugu katulistiwa terdapat di Siantan sebelah Utara Kota Pontianak.  Dibangun pada tempat yang dilalui garis khatulistiwa. Beberapa kali bertugas ke Pontianak ada makanan laut olahan yang terkenang.

Salah satu jenis makanan laut yang cocok di lidah dan lekat dalam ingatan adalah Sotong olahan khas Pontianak.   Kalau di Jakarta dikenal ayam geprek atau ayam penyetnys, di Pontianak ini "Sotong geprek" alias "Sotong Pangkong" namanya. Dalam bahasa Melayu pangkong konon artinya "memukul dengan menggunakan palu.

Sotong Pangkong itu olahan  Sotong yang dipanggang. Cara mengolahnya, pertama sotong segar dijemur dahulu hingga kering.  Kemudian dipanggang sampai matang, lalu dipukul-pukul hingga tekstur dagingnya menjadi empuk dan tidak alot. Disajikan dengan sambal.

Jika bulan puasa tiba, Sotong Pangkong banyak dijual di jalan Merdeka  yang menjadi sentra pedagang kaki lima yang menjajakan sotong pangkong setiap malam selama bulan puasa itu.

Sotong nama ilmiahnya "Sepiida". Kerap disebut juga "cuttlefish" karena punya cangkang internal yang unik. Hidup di hampir semua perairan besar air tawar, air payau, maupun air asin pada kedalaman bervariasi, dari dangkal hingga dalam.

Sotong sering disamakan dengan cumi-cumi. Meskipun Cumi-cumi dan sotong sama-sama termasuk dalam kategori hewan laut Cephalopoda yang memiliki tinta hitam, tapi sebenarnya berbeda.


Sotong segar biasanya kenyal dan tidak lembek saat ditekan. Warnanya putih dan sedikit berbintik hitam. Kalau sudah lama, kulitnya berubah menjadi kemerahan atau keunguan.

Bermata bulat bersinar dan tidak berkedut. Kepala dan badannya tidak lepas saat diangkat dan tinta yang berwarna hitam tidak akan keluar dari bagian dalam.

Sedangkan cumi segar berwarna putih cerah. Jika kulitnya sudah berubah merah muda atau dagingnya berwarna kuning, itu tanda sudah mulai rusak dan tidak laik dikonsumsi.

Cumi-cumi bentukntya lebih kecil panjang dan meruncing dengan sirip kecil di bagian belakang. Terdapat 10 tentakel dan mata besar di sisi kanan dan kiri tubuhnya.

Sementara sotong, hanya punya delapan tentakel dan dua tentakel yang dilengkapi pengisap untuk menangkap mangsa. Bentuk tubuhnya memanjang dan agak pipih. Ukurannya sekitar 15-25 cm.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun