Mohon tunggu...
Abd. Ghofar Al Amin
Abd. Ghofar Al Amin Mohon Tunggu... wiraswasta -

|abd.ghofaralamin@yahoo.co.id|

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

"Aduh, Aku Batal Jadi Sang Maestro..."

27 Maret 2018   10:09 Diperbarui: 27 Maret 2018   10:26 385
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mohon maaf, poin dan pangkat anda kami anulir, ada kesalahan tekhnis

Rasanya sudah lama sekali penulis tidak ngulik-ulik akun kompasiana, terakhir menulis di tanggal 26 September 2016, persisnya 1,5 tahun yang lalu. Nah, beberapa waktu yang lalu tiba-tiba ingin membuka kompasiana, dan setelah masuk, mak deg! Sudah banyak perubahan di sana, para kompasianer sekarang telah disemati pangkat derajat sesuai dengan kriteria yang telah ditentukan oleh admin.

 Salah satunya penulis yang kala itu, tanggal 23 Maret 2018 telah diberi pangkat "Maestro" oleh admin, entah sejak kapan. Satu kepangkatan tertinggi di Kompasiana yang disematkan berdasarkan perhitungan poin. Hanya kompasianer dengan poin 250.001 s/d 1000.000 lah yang layak mendapatkan pangkat tersebut. Lihat Poin Dan Pangkat Untuk Anda Yang Aktif Menjelajahi Kompasiana

Nah, penulis bisa diberi gelar tertinggi tersebut karena penulis telah mengumpulkan poin sebanyak 721,923 sebagaimana tercantun dalam halaman profil penulis. Entah bagaimana admin mengitungnya, soalnya penulis baru menayangkan 511 artikel dengan jumlah klik pembaca sekitar 705.000-an bisa dapat pangkat maestro, sementara ada beberapa teman kompasianer yang telah menayangkan artikel di atas 1.500, dengan jumlah klik pembaca di atas 1,5 juta baru diberi pangkat fanatik, dua level di bawah penulis.

Poin dan pangkat penulis seharusnya di bawah Om Pebrianov (skrinsut kompasiana)
Poin dan pangkat penulis seharusnya di bawah Om Pebrianov (skrinsut kompasiana)
Saking girangnya, waktu itu tanpa pikir panjang penulis langsung membuat tulisan dengan judul : Wow, Aku Jadi Sang Maestro. Tapi usai dipbulish, penulis jadi kepikiran, masa iya maestro? Banyak penulis yang lebih senior saja baru dapat gelar fanatik. Ini pasti ada yang salah... Benar juga, setelah tulisanku ditayangkan, admin langsung menghitung ulang dan mengkoreksi pangkatku yang sebenarnya baru mengoleksi 13.500an poin. So, aku yang sempat bergelar Sang Maestro langsung turun pangkat jadi Sang Penjelajah, turun tiga kasta nih. Maklum, admin juga manusia...hehe.. Atau Om Pebrianov  nih yang usul ke admin suapaya aku diturunin kastanya? Hehe... Aduh, batal dech jadi Sang Maestro... (Banyumas; 27 Maret 2018)

Tetap Semangat Walau Tanpa K-Reward

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun