Mohon tunggu...
Nadia konita
Nadia konita Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Info Seputar Perikanan yang Mengikuti Perkembangan Masa Kini

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Pemberdayaan Pengolahan Hasil Perikanan Melalui Diversifikasi Olahan dan Strategi Pemasaran

2 Juni 2022   09:47 Diperbarui: 2 Juni 2022   10:08 220
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ikan bandeng yang telah dipanen dijual secara keseluruhan ke pengepul dengan cara menghubungi pengepul agar datang langsung mengambil hasil panen . Harga jual ikan dari pembudidaya kepada pengepul adalah sebesar Rp . 18.000 / kg . harga jual pada pembudidaya masih dapat dikatakan rendah karena jika dibandingkan dengan pembudidaya Ikan bandeng yang ada di Kabupaten Pemalang , kisaran harga jual Ikan bandeng mencapai Rp . 24.000 / kg. Harga jual yang rendah ini dipengaruhi oleh ukuran Ikan bandeng yang relatif kecil dimana rata - rata Ikan bandeng terdapat 5-7 ekor / kg.

  • Penyelenggaraan Penyuluhan

Penyelenggaraan penyuluhan yang dilaksanakan berdasarkan Undang - Undang pedoman penyelenggaraan penyuluhan . Dalam peneyelenggaraan penyuluhan kegiatan yang dilakukan adalah perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi Penyelenggaraan penyuluhan perikanan di Kecamatan Pemalang dilakukan oleh penyuluh, berikut adalah tahapan penyelenggaraan penyuluhan.

  • Perencanaan

Proses perencanaan meliputi penetapan masalah yang sangat mendesak kemudian berdasarkan permasalahan disususun rencana kerja kegiatan penyuluhan untuk memberikan solusi dan penyelesaian dari permasalahan yang ada. Kegiatan ini dilakukan melalui diskusi antara pelaku utama dengan penyuluh pada saat kunjungan.

  • Pelaksanaan

Pelaksanaan penyuluhan merupakan suatu kegiatan yang di laksanakan selama proses kegiatan penyuluhan. Kegiatan penyuluhan dilaksanakan berdasarkan kebutuhan, biaya, waktu, dan program pemerintah. Adapun kunjungan yang diakukan oleh penyuluh kepada pelaku utama paling sedikit sebanyak 2 kali dalam satu minggu.

  • Materi Penyuluhan
  • Melakukan kegiatan penyuluhan tentang pengembangan Kelompok Budidaya Perikanan ( POKDAKAN ) dengan materi tentang fungsi kelompok .
  • Sosiali cara pencegahan penyakit pada ikan dan pelatihan penanganan ikan yang terkena penyakit kepada kelompok pembudidaya .
  • Pelatihan penggunaan pakan alternatif untuk menghemat biaya produksi dan cara perhitungan pemberian pakan kepada kelompok pembudidaya .
  • Pelatihan terhadap kelompok pengolah mengenai pembuatan produk - produk inovasi berbahan baku ikan dan demonstrasi cara menerapkan sanitasi dan hygen dalam proses produksinya .
  • Pelatihan pada kelompok pengolah mengenai pembuatan kemasan produk agar menjadi nilai tambah pada penjualan produk . Serta sosialisasi mengenai cara pemasaran secara online
  • Sosialisasi terhadap kelompok nelayan mengenai cara penanganan pada hasil tangkapan agar tidak terjadi kemunduran mutu ikan yang menyebabkan harga jual yang rendah .
  • Sasaran

Sasaran yang dituju berdasarkan hasil observasi adalah kelompok yang benar benar melakukan proses produksi baik pembudidaya, pengolah, maupun nelayan . 

Pembudidaya yang hanya sebagai sampingan ataupun yang belum melakukan proses budidaya tetapi mempunyai lahan juga merupakan sasaran. Sasaran yang harus diutamakan yaitu kelompok - kelompok yang telah berjalan, yang akan memancing yang lain untuk melakukan usaha perikanan. Sasaran tentang permasalahan yang ditemukan olehsasaran.  


Penyuluh dapat memberi solusi dari permasalahan yang dihadapi.  Jika penyuluh tidak dapat memecahkan masalah dan memberikan solusi, penyuluh bisa sebagai menghubungkan sasaran dengan pihak terkait dalam hal ini pegawai yang ada di bidang perikanan.  Penyuluh juga dapat menghubungkan pembudidaya dengan Dinas Perikanan Kabupaten Pemalang untuk mengajukan pengembangan kelompok.

  • Media Penyuluhan

Media yang tepat berdasarkan hasil observasi dilapangan adalah media tertayang dan media tercetak. Media tercetak ini bisa berupa folder, dan leaflet, sedangkan media tertayang ini bisa berupangan slide ( powerpoint ) melalui proyektor atau infocus atau juga menonton film perikanan.  Media ini dirasa efektif dan pembudidaya akan lebih cepat memahami materi penyuluhan apabila digunakan media tertayang dan media tercetak.

  • Metode Penyuluhan

Metode yang tepat berdasarkan observasi dilapangan adalah pertemuan hasil kelompok, demcar, dempond, ceramah, anjangsana dan diskusi kelompok.  Metode - metode ini dirasa sangat efektif karena pembudidaya dapat berperan aktif dalam peningkatan kesejahteraan pelaku utama dan pelaku usaha perikanan.

  • Evaluasi Kegiatan Penyuluhan 

Kegiatan penyuluhan yang akan dilaksanakan selanjutnya adalah tahapan evaluasi untuk melihat tingkat keberhasilan dari aksi penyuluhan yang dilakukan. Evaluasi yang akan dilakukan merupakan evaluasi pelaksanaan dan evaluasi dampak. Evaluasi dilakukan pada setiap kegiatan aksi penyuluhan yang dilaksanakan dengan menggunakan Skala Likert untuk mengetahui perubahan pelaksanaan penyuluhan terhadap perubahan tingkat pengetahuan, keterampilan dan sikap dari sasaran. 

Evaluasi dilakukan sebelum pelaksanaan penyuluhan ( Pre - test ) dan sesudah pelaksanaan penyuluhan ( Post - test ) dengan cara melakukan pengisian kuesioner yang telah disiapkan sebelumnya. Kuisioner yang diberikan terdiri dari tiga aspek yaitu aspek pengetahuan, sikap dan keterampilan. Evaluasi dampak dilakukan setelah kegiatan aksi penyuluhan yaitu dengan evaluasi terhadap adopsi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun