Mohon tunggu...
aisyah ais
aisyah ais Mohon Tunggu... -

hidupku

Selanjutnya

Tutup

Vox Pop

Hak Asasi Manusia

8 September 2014   23:27 Diperbarui: 18 Juni 2015   01:16 66
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bulutangkis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Vladislav Vasnetsov

Hak Asasi Manusia

Hak asasi manusia adalah hak dasar atau hak pokok yang melekat pada diri manusia sejak manusia diciptakan sebagai anugerah Tuhan Yang Maha Esa.Oleh karena itu manusia memiliki hak untuk segala sesuatu di dunia ini, akan tetapi tidak melalaikan kewajiban, dan menghormati hak asasi manusia lain. Hak asasi manusia sering kali menjadi polemik bagi warga Indonesia. Indonesia sebenarnya adalah Negara hukum, yang juga melindungi hak asasi manusia.

Dalam UUD 1945 terdapat pasal – pasal yang melindungi hak asasi manusia. Contohnya pasal 28Gayat(2) yang mengatakan bahwa “Setiap orang berhak bebas dari penyiksaan atau perlakuan yang merendahkan derajat martabat manusia dan berhak memperoleh suaka politik dari negara lain”.Dalam pasal tersebut tertera jelas tentang perlindungan HAM ,akan tetapi dewasa ini banyak pelanggaran HAM yang mengakibatkan seolah-olah aturan – aturan yang menyangkut HAM itu tidak berlaku. Contoh pelanggaran HAM yang sangat sering terjadi yaitu tentang penyiksaan TKI di Negara lain. Kejadian ini selalu berkesinambungan dan seperti tiada hentinya, bahkan pemerintahpun belum bisa menangani secara tuntas kejadian-kejadian ini.

Dari kasus pelanggaran HAMterhadap TKImenurut saya itu hal yang sangat kejam. Aturan- aturan yang seharusnya dijalankan dengan semaksimal mungkin, tidak dapat melindungi warga Indonesia yang telah menjadi pahlawan devisa . Indonesia seolah tidak berdaya jika berhadapan dengan bangsa lain. Perlakuan semacam ini yang mengakibatkan bangsa Indonesia sering kali diperlakuakn tidak adil, dan dilanggar HAM nya oleh bangsa lain yang merasa martabat mereka lebih tinggi, untuk itu Indonesia sehrusnya lebih tegas dalam menegakkan peraturan yang menyangkut tentang HAM, dan tidak mudah menyerah dalam memperjuangkan HAM bangsa Indonesia yang menjadi pahlawan devisa.

Untuk menjamin HAM tersebut,perlindungan, pemajuan,penegakkan, dan pemenuhannya sangatlah penting.Dengan adanya perlindungan, maka Tenaga Kerja Indonesia merasa nyaman untuk melakukan pekerjaanya tanpa dihantui rasa takut akan penyiksaan. Saling adanya rasa saling mengasihi dan dilandasi dengan iman antara atasan dan bawahan, kemungkinan dapat meminimalisir adanya tindakan kekerasan terhadap HAM. Pemajuan terhadap HAM sangatlah diperlukan, dikarenakandapat menegakkan dan memenuhi HAM yangseharusnya dijunjung secara adil.

KetikaHAM sudah benar – benar dijunjung secara adil, maka tidak akan ada lagi kejahatan-kejahatan manusian yang menyalahi HAM lain. Hidupterasa lebih indah dan damai.

Sebenarnya HAM terhadap TKI yang bekerja di luar negeri dapat ditegakkan secara adil, apabila Indonesia benar-benar tegas dan berani untuk menangani dan melawan bangsa yang telah merenggut hak TKI. Indonesia juga perlu berfikir bagaimana caranya agar TKI tidak lagi bekerja di luar negri yang rata-rata hanya menjadi pembantu.Oleh karena itu Indonesia hrus memajukan pendidikan dan SDM bangsanya.

Ketika suatu bangsa sudah berpendidikan maka bangsa itu dapat maju.Indonesia ini memiliki banyak potensi alam yang belum diolah, dikarenakanrakyat Indonesia tidak bisa mengolahn ya dan harus mendatangkan ahli luar negri untuk mengolahnya. Padahal apabila potensi yang dimiliki Indonesia ini di manfaatkan secara bijaksana kemungkinan besar tidak banyak rakyat Indonesia yang bekerja di luar negri yang kebanyakan hanya menjadi buruh atau pembantu hingga rawan di siksa oleh majikannya.

Dengan mengolah sumber dayanya sendiri maka Indonesia dapat membuka lapangan kerja yang sangat luas, dan bisa memakmurkan rakyatnya. Hak asasi manusia lebih bisa di lindungi di negaranya sendiri, dan hak asasi tentang potensi alampun tidak di nikmati oleh bangsa lain. Bangsa Indonesia tidaklah bodoh, akan tetapi hanya malas untuk melakukanya dan sulit hidup disiplin .

Intinya untuk memajukan dan melindungi HAM TKI maka pendidikan karakter itu sangatlah penting. Indonesia harus mengembangkan potensi SDM dan potensi SDAnya untuk membuka lapangan kerja yang seluas-luasnya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Vox Pop Selengkapnya
Lihat Vox Pop Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun