Mohon tunggu...
20 Komang Trisna Jayanti
20 Komang Trisna Jayanti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Saya merupakan mahasiswa baru yang ingin mencoba mengembangkan niat dan bakat menulis, agar bisa melatih kemampuan saya untuk berfikir secara kritis mengenai isu - isu di sekitar.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pentingnya Pendidikan Karakter pada Siswa atau Pelajar di Indonesia!

4 Desember 2023   08:07 Diperbarui: 4 Desember 2023   08:16 163
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Pendidikan Karakter merupakan suatu sistem yang bertujuan untuk membentuk serta menanamkan nilai-nilai karakter pada siswa yang didalamnya terdapat komponen kesadaran, pengetahuan, kemauan, serta tindakan. Kurangnya pendidikan karakter akan menimbulkan krisis moral yang berakibat pada perilaku negatif masyarakat, misalnya pergaulan bebas, penyalahgunaan obat-obatan terlarang, pencurian, bullying, dan lain sebagainya. Penddikan karakter sangat erat hubungannya dengan pendidikan moral, dimana tujuannya adalah untuk membentuk dan melatih kemampuan individu secara terus-menerus guna menyempurnakan diri ke arah hidup yang lebih baik.

Fungsi pendidikan karakter secara umum adalah untuk membentuk karakter seorang siswa sehingga menjadi pribadi yang bermoral, berakhlak mulia, bertoleransi, tangguh, dan berprilaku yang baik. Tujuan pendidikan karakter pada siswa yaitu yang pertama untuk membangun bangsa yang tangguh, dimana masyarakatnya berakhlak mulia, bermoral, bertoleransi, dan bergotong royong.

Nilai-nilai pendidikan karakter yang harus diajarkan kepada siswa yaitu kejujuran, sikap toleransi, disiplin, bekerja keras, kemandirian, peduli terhadap lingkungan, dan masih banyak lagi nilai pendidikan karakter yang bersifat positif. Jadi pendidikan karakter ini sangat penting bagi siswa maupun siswi karena mewujudkan siswa atau siswi yang memiliki sikap atau norma yang baik pada lingkungannya.

Dan menurut pendapat saya mengenai opini tentang pentingnya pendidikan karakter pada siswa atau pelajar di Indonesia sangat penting untuk membentuk akademik dan sikap moral mereka. Selain akademik, seorang pendidik atau guru juga harus memperhatikan sikap moral siswa atau siswi yang dimana guru harus membentuk melalui pengetahuan moral atau moral knowledge. Dimana kemampuan yang dimiliki setiap individu untuk memahami lalu menginterpretasikan berbagai macam moral yang mana harus diterapkan dan yang mana harus ditinggalkan. Perasaan moral atau moral feeling yaitu dimana suatu kemampuan yang menumbuhkan rasa harus selalu melakukan tindakan moral yang sesuai dengan norma, dan merasa bersalah jika melakukan perbuatan yang tidak sesuai dengan norma atau berbuat jahat. Tindakan moral yaitu dimana seorang individu mampu untuk bergerak dan melakukan tindakan yang sesuai dengan norma serta mencegah perbuatan yang tidak sesuai.

Sekian opini dari saya tentang Pentingnya Pendidikan Karakter pada Siswa atau Pelajar di Indonesia untuk membentuk peserta didik yang berkarakter tinggi. Semoga bermanfaat. Terimakasih.


Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun