Mohon tunggu...
TOPIK PILIHAN

DUNIA TANPA OSAMA

6 Mei 2011   06:01 Diperbarui: 3 Maret 2015   08:05
DUNIA TANPA OSAMA
Musuh bebuyutan Amerika Serikat yang diyakini sebagai otak serangan teroris paling mematikan 9/11 sudah diatasi oleh dan dengan cara AS. Osama bin Laden tewas dalam penyerbuan ke tempat persembunyiannya di Abbottabad, Pakistan. Oleh militer AS, mayatnya langsung dibuang ke laut, sehingga dipastikan tidak ada pihak selain AS yang bisa mengidentifikasi jasad atas nama Osama tersebut. Terlepas dari kontroversi seputar langkah yang ditempuh dalam menuntaskan perlawanan terhadap Osama dan jaringan Al Qaeda, masyarakat dunia saat ini berada di bawah bayang-bayang teror baru yang kemungkinan muncul pascatewasnya Osama. Apakah gerakan anti-AS akan sirna atau justru terus berlanjut? Dan apa dampaknya terhadap negara-negara lain? Tulisan seputar kematian Osama, serangan terorisme global serta teroris versus AS akan masuk ke topik pilihan "Dunia tanpa Osama". Cantumkan tag "duniatanpaosama" untuk mengikuti topik ini.

LAPORKAN KONTEN
Alasan