Mohon tunggu...
Rustian Al Ansori
Rustian Al Ansori Mohon Tunggu... Administrasi - Menulis kehidupan, Menghidupkan tulisan

Pernah bekerja di lembaga penyiaran, berdomisili di Sungailiat (Bangka Belitung)

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Pilihan

Upacara HUT Korpri dan Hari Guru Disatukan di Bangka, Bupati Bacakan Pidato Jokowi

29 November 2018   16:07 Diperbarui: 29 November 2018   16:13 206
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bupati Bangka Mulkan potong tumpeng (Dian F /Humas Bangka)

  • Bupati Bangka Selaku Pembina Upacara HUT Korpri dan Hari Guru Nasional

Bupati Bangka Mulkan bertindak selaku pembina upacara Hari Ulang Tahun ( HUT ) Korpri ke 47, tingkat kabupaten Bangka, Kamis ( 29/11) di halaman kantor Bupati Bangka di Sungailiat.

Upacara yang diikuti para pegawai di lingkungan Pemkab Bangka  serta instansi vertikan, pelajar dan para guru, karena disatukan dengan upacara Hari Guru Nasional tingkat Kabupaten Bangka.

Dok humas Bangka
Dok humas Bangka
Membacakan sambutan tertulis Presiden RI Joko Widodo selaku pembina nasional Korpri, Bupati Bangka Mulkan mengharapkan seluruh aparatur sipil negara disemua lapisan pemerintahan dan semua sektor, diminta untuk tidak terjebak dengan ego program masing - masing serta semua permasalahan yang ada dimasyarakat yang bersifat lintas sektoral bahkan juga lintas daerah.

Menurutnya, dengan berkolaborasi serta pemanfaatan ilmu pengetahun dan teknologi, yakin aparatur sipil negara bisa mengaktualisasikan baktinya secara lebih baik kepada masyarakat, bangsa dan negara.

Bupati Bangka Mulkan serahkan bingkisan kepada pensiunan guru (Dian F /Humas Bangka)
Bupati Bangka Mulkan serahkan bingkisan kepada pensiunan guru (Dian F /Humas Bangka)
Dalam 4 tahun terakhir ini pemerintah telah memberikan prioritas besar kepada pembangunan infrastruktur. Dengan cara ini, pemerintah membuka keterisolasian, membangun konektifitas, memperkokoh kesatuan nasional, memperbaiki pelayanan kepada masyarakat, serta membangun sentra - sentra ekonomi baru mulai tahun 2019, pemerintah akan melakukan program besar - besaran untuk memperkuat sumber daya manusia untuk menghadapi tantangan zaman yang semakin berat.

" Kulitas SDM ini pemrintahan dan swasta, SDM ini semua sektor, SDM disemua lapis pemerintahan serta kualitas SDM diusia dini dan remaja harus ditingkatkan secara signifikan, SDM kita harus mampu menghadapi dan memanfaatkan peluang dari dunia dan teknologi yang sedang berubah cepat," ungkap Mulkan.

Dalam kaitan ini presiden minta kepada jajaran aparatur sipil negara untuk segera memperkuat diri untuk menjadi agen transformasi penguatan SDM sehingga menjadi agen transformasi dalam membangun talenta - talenta anak bangsa.

" Dengan peran aparatur sipil negara yang tersebar diseluruh pelosok nusantara saya yakin transpformasi kualitas SDM ini bisa dilakukan secara besar - besaran dan akan memberikan hasil yang positif bagi kemajuan bangsa," ujar Mulkan.

Kesempatan itu juga Bupati membacakan pidato Menteri Pendidikan dan Kebudayaan dalam rangka hari Guru Nasional.

Usai upacara Bupati Bangka menyerahkan penghargaan kepada anggota Korpri yang berpretasi dalam pekan olahraga Korpri tingkat kabupaten Bangka dan kepada pensiunan guru, yang memasuki masa pensiun dalam tahun 2018.(Rustian Al Ansori)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun