Mohon tunggu...
Miftahul Huda Garut
Miftahul Huda Garut Mohon Tunggu... wiraswasta -

http://pesantrenmiftahulhuda.or.id/ mempunyai VISI: Menjadi Yayasan dan Pesantren terbaik dan terpercaya dalam membangun Ummat Manusia sebagai Hamba Allah dan Kuat dalam menjalani Kehidupan

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Pilih Mana: Neraka Dunia hanya 90 Detik Atau Neraka Akherat Selamanya?

5 Juli 2015   04:57 Diperbarui: 5 Juli 2015   04:57 1495
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hidup anda hanya 90 detik!!

Dalam kehidupan sehari-hari manusia di dunia sudah seharusnya selalu mengingat akan kehidupan akhirat. Kehidupan akhirat adalah tujuan hidup sebenarnya dan manfaatkanlah waktu yang sangat pendek dari kehidupan di dunia untuk mendapatkan keuntungan di akhirat.

Peringatan akan kebaikan dan keburukan hidup di dunia Allah Subhana Wa Taala sendiri yang menjelaskan dalam Al - Qur'an.

  • Firman Allah dalam surah Al Mu'minuun, ayat 112 - 114: 
  • "Allah bertanya: Berapa tahunkah lamanya kamu tinggal di bumi ?".
  • "Mereka menjawab: Kami tinggal di bumi sehari atau setengah hari, maka tanyakanlah kepada orang-orang yang menghitung".
  • "Allah berfirman: Kamu tidak tinggal di bumi melainkan sebentar saja, kalau kamu sesungguhnya mengetahui".

Bila manusia tidak menggunakan kehidupan dunia untuk mencari status yang baik di akhirat maka jadilah kehidupan dunia ini bagi manusia tersebut sebagai main-main atau senda-gurau, atau dapat diumpamakan seperti permainan "Monopoli".

  • Firman Allah dalam surah Al An'aam, ayat 32: "Dan tiadalah kehidupan dunia ini selain main-main dan senda-gurau belaka, dan sungguh kampung akhirat itu lebih baik bagi orang-orang yang bertaqwa. Maka tidaklah kamu memahaminya!"
  • Firman Allah dalam surah Al Ankabuut, ayat 64: "Maka tidaklah kehidupan dunia ini melainkan senda-gurau dan main-main. Dan sesungguhnya akhirat itulah yang sebenarnya kehidupan, kalau mereka mengetahui".

Kehidupan Dunia

Beberapa ayat Al Quran menegaskan bahwa kehidupan dunia hanya mempunyai waktu yang sangat singkat dibandingkan dengan kehidupan akhirat.


Malaikat-malaikat dan Jibril naik menghadap kehadapan Tuhan dalam sehari, yang ukurannya sama dengan lima puluh ribu tahun. Al Ma'aarij (70) : 4

Dijelaskan dalam ayat tersebut bahwa 50.000 tahun di dunia sama dengan satu hari di akhirat dengan kata lain seseorang yang berumur 50 tahun menjalani kehidupan di dunia sama dengan 90 detik waktu akhirat. Sedemikian singkat manusia hidup di dunia yaitu 90 detik dalam waktu akhirat. Sedangkan setelah itu manusia akan menjalani kehidupan di akhirat selamanya (kekal).

Manfaatkanlah waktu yang sangat pendek dari kehidupan di dunia untuk mendapatkan keuntungan di kehidupan akhirat karena kehidupan manusia yang sebenarnya adalah kehidupan akhirat.

Hai kaumKu, sesungguhnya kehidupan di dunia ini hanyalah kesenangan

sementara dan sesungguhnya akhirat itulah yang kekal.

  1. Al Mu'min (40) : 39

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun