Mohon tunggu...
Cahyadi Takariawan
Cahyadi Takariawan Mohon Tunggu... Konsultan - Penulis Buku, Konsultan Pernikahan dan Keluarga, Trainer

Penulis Buku Serial "Wonderful Family", Peraih Penghargaan "Kompasianer Favorit 2014"; Peraih Pin Emas Pegiat Ketahanan Keluarga 2019" dari Gubernur DIY Sri Sultan HB X, Konsultan Keluarga di Jogja Family Center" (JFC). Instagram @cahyadi_takariawan. Fanspage : https://www.facebook.com/cahyadi.takariawan/

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Repot Mengurus Akun Facebook...

9 Januari 2012   22:59 Diperbarui: 25 Juni 2015   21:06 13450
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
13261499671680014718

[caption id="attachment_162643" align="aligncenter" width="666" caption="gambar : Google"][/caption]

Saya, sebagaimana jutaan manusia lainnya di dunia, adalah seorang pengguna jasa facebook. Selama ini saya merasa baik-baik saja dalam menggunakan semua akun facebook yang saya miliki, dan banyak kemanfaatan saya dapatkan. Namun beberapa hari ini, saya mendapatkan kesulitan oleh satu akun facebook saya, Cahyadi Takariawan IV. Sejak lima hari yang lalu saya tidak bisa membukanya.

Saya sudah memasukkan alamat email dan katasandi yang benar untuk log in, namun selalu muncul tampilan seperti ini :

Harap lakukan pemeriksaan keamanan

Pemeriksaan keamanan membantu menjaga Facebook tetap tepercaya dan bebas spam.

Identifikasi foto teman

Verify my account with a phone

Jika saya memilih “Identifikasi foto teman”, muncullah foto-foto yang saya sangat sulit mengenalinya. Hal ini karena foto yang ditampilkan bukanlah foto sahabat saya di facebook, namun banyak foto kiriman yang di-share di akun facebook sahabat, dan saya diminta untuk mengenalinya. Padahal banyak foto iklan dan foto kegiatan, atau foto pemandangan. Saya diminta mengenali foto tersebut milik siapa. Ini konyol banget menurut saya.

Jika saya memilih “Verify my account with a phone”, yang akan muncul adalah tampilan berikut:

Gunakan telepon untuk memverifikasi akun Anda

Nomor telepon yang anda gunakan hanya dapat memverifikasi satu account. Setelah anda memasukkan nomor anda, anda akan menerima kode yang anda akan bisa masuk di Facebook untuk memverifikasi account anda. Nomor telepon anda hanya akan digunakan untuk memverifikasi account anda dan tidak akan dibagi dengan siapa pun tanpa persetujuan anda.

Enter a phone number.

Kemudian setelah saya masukkan nomer handphone saya, muncul pilihan, apakah saya memilih metoda SMS atau telepon. Ketika saya memilih metoda SMS, maka akan muncul tampilan berikut :

Periksa SMS Anda, lalu masukkan kodenya di bawah ini:

Saya sudah menunggu, namun tidak pernah ada SMS balasan masuk ke handphone saya. Setiap hari saya ulangi cara ini, dan selalu gagal. Tidak ada balasan SMS ke handphone saya, sehingga saya tidak bisa menuliskan kode yang dimaksud.

Pagi ini adalah hari keenam saya mencoba masuk ke akun facebook tersebut, dan selalu muncul hal yang sama. Saya juga sudah mencoba cara identifikasi foto teman, maupun dengan nomer telepon. Hasilnya selalu gagal.

Karena kondisi itulah, saya tidak bisa membukan akun facebook saya, Cahyadi Takariawan IV. Saya tidak tahu harus bertanya kepada siapa, saya juga tidak tahu sebab apa yang membuat akun facebook tersebut tidak bisa dibuka.

Mungkin sahabat Kompasianer ada yang memiliki ilmu atau pengalaman mengatasi permasalahan tersebut ?

Saya tunggu bimbingannya..... Terimakasih.

Mohon tunggu...

Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun