Mohon tunggu...
Kelompok8 PIS0909
Kelompok8 PIS0909 Mohon Tunggu... -

Kelompok 8 PIS0909 Hana Kurnia Sari (30109068) Nanda Mulia (30109090) Basthian Putra .T (30109445) Siti Hartati .S (30109493) POLITEKNIK TELKOM BANDUNG

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

iPay Indosat

9 Juni 2011   09:34 Diperbarui: 26 Juni 2015   04:42 2722
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

iPay adalah layanan pembayaran mikro (micropayment) dengan menggunakan poin i-Pay (iPoint) untuk pembelian barang di internet seperti fulltrack, voucher game online, voucher hotspot / internet dan lain-lain. Dengan i-Pay user internet dapat melakukan isi ulang dengan mudah melalui voucher Indosat (IM3, Mentari, Indosat, Starone), Voucher IM2, transfer via ATM, SMS Banking, dan internet banking secara realtime.

1. Registerlah sebuah account disini: https://ipay.indosatm2.com/?act=personal&ch=signup Hanya memakan beberapa menit, gratis lagi!

2. Isilah accountmu dengan menggunakan proses yang tersedia:

·Indosat Voucher

·IM2 Voucher

·SMS Banking Mandiri

·ATM Bersama, ATM Prima dan ALTO network

·ATM BNI dan Permata

Lihatlah semuanya disini: https://ipay.indosatm2.com/?act=personal&ch=deposit

3. Carilah produk yang kamu ingin beli. Untuk voucher Digicash, lihatlah disini:  https://ipay.indosatm2.com/?act=shop&ch=merchant&do=a24d9291342041bfe14f458b8263a536

Belilah vouchernya dengan klik ‘Add to cart’, dan selesaikan proses pembayarannya.

4. Setelah itu, kamu bisa menikmati Diamonds yang telah kamu isi!

Ada 5 cara untuk mendapatkan iP point.

1. Indosat Voucher – Cara melakukan topup :

oLogin ke https://ipay.indosatm2.com/

oPilih menu My Account » Topup Account » Indosat Voucher

oMasukkan Kode Voucher yang tertera dalam voucher.

oMasukkan Kode Verifikasi yang tertera di layar.

oKlik tombol Topup Account.

oJika pengisian ulang Anda berhasil, selanjutnya akan muncul Serial No. Voucher.

Jenis Voucher: Fisik Nilai Nominal: Mulai dari Rp. 5.000,- s/d 150.000,- Tempat penjualan: Seluruh outlet penjualan voucher Indosat, Mentari, IM3 dan Starone

2. IM2 Voucher – Cara melakukan topup :

oLogin ke https://ipay.indosatm2.com/

oPilih menu My Account » Topup Account » IM2 Voucher

oMasukkan Username dan Password yang tertera dalam voucher maupun username & password yang didapatkan dari perintah SMS IM2PRE ke shortcode 6789.

oMasukkan Kode Verifikasi yang tertera di layar.

oKlik tombol Topup Account.

oJika pengisian ulang Anda berhasil, selanjutnya akan muncul Serial No. Voucher.

Jenis Voucher: Fisik Nilai Nominal: Mulai dari Rp. 5.000,- s/d 150.000,- Tempatpenjualan: Seluruh Walk-in-Center dan Channel Outlet IM2 SMS IM2PRE ke shortcode 6789 (Khusus Indosat).

3. SMS Banking Mandiri – Cara melakukan topup :

oKetik : IM2PAY

oContoh : Account-ID pelanggan adalah 08110000002 dan nominal yang akan dibeli adalah Rp 50.000,-. Maka format SMS yang dikirim adalah: IM2PAY 08110000002 50000

oLalu kirim ke nomor 9779 (dari semua Operator)

oSelanjutnya akan akan dilakukan validasi data oleh sistem untuk beberapa waktu.

oBila user ternyata belum terdaftar dalam layanan SMS Banking Bank Mandiri, maka user akan mendapatkan notifikasi kegagalan berupa SMS dari nomor 9779.

oJika berhasil, Sistem SMS Banking Mandiri akan mengirimkan SMS dari nomor 3355 untuk konfirmasi kepada nasabah dan meminta PIN SMS Banking Mandiri.

oUser membalas SMS konfirmasi tersebut dengan PIN SMS Banking Mandiri.

oJika status pembayaran sudah dinyatakan berhasil maka secara otomatis nominal pulsa yang sudah dibeli akan ditambahkan oleh sistem ke account i-pay Anda.

oUntuk memastikan bahwa account anda sudah bertambah, beberapa saat setelah pengisian silahkan login ke website https://ipay.indosatm2.com, lalu pilih menu History. Transaksi isi ulang anda akan tercatat disana.

Jenis Voucher: Elektronik Nilai Nominal: 50.000, 75.000, 100.000, 150.000, 300.000 & 500.000 Syarat pembelian: User merupakan nasabah bank Mandiri yang terdaftar pada layanan SMS Banking Bank Mandiri dan dapat melakukan kegiatan transactional menggunakan SMS Banking Mandiri.

4. ATM Bersama, ATM Prima and ALTO network – Cara melakukan topup :

oDari menu di ATM, pilih menu Transfer Antar Bank

oMasukkan nomor rekening tujuan transfer sesuai dengan format sbb : Contoh: Untuk Account ID 08100000002, maka Format No. Rekening Transfer: 013887708100000002 Keterangan : 013 adalah Kode Bank Tujuan Transfer (Bank Permata). Pada beberapa mesin ATM, kode bank dimasukkan terpisah, sebelum kode rekening tujuan (mulai dari 8877 dst).

oMasukkan denominasi (nilai) pulsa yang akan ditransfer.

oSetelah transfer selesai, simpan struknya sebagai bukti transaksi.

oSelanjutnya nilai pulsa yang sudah dibeli akan langsung ditambahkan dalam account i-Pay Anda secara otomatis oleh sistem.

oUntuk memastikan bahwa account anda sudah bertambah, beberapa saat setelah pengisian silahkan login ke website https://ipay.indosatm2.com, lalu pilih menu History. Transaksi isi ulang anda akan tercatat disana.

oCatatan: Biaya transfer melalui ATM Bersama/Prima/ALTO tidak termasuk dalam nilai pulsa yang dibeli.

Jenis Voucher: Elektronik Nilai Nominal: 50.000, 75.000, 100.000, 150.000, 300.000 & 500.000 Syarat pembelian: Pelanggan memiliki kartu ATM salah satu dari Bank Anggota ATM Bersama/Prima/ALTO

5. ATM BNI and Permata – Cara melakukan topup (ATM BNI) :

oDari menu utama pilih menu Pembayaran » Next Menu » Internet » IM2 » IM2 Voucher

oMasukkan nomor Customer ID anda (misalnya : 0811xxxxxxxx)

oPilih denominasi (nilai) pulsa yang ingin dibeli.

oSelanjutnya akan tercetak struk sebagai bukti transaksi.

oSetelah transaksi selesai dan berhasil, selanjutnya nilai pulsa yang sudah dibeli akan langsung ditambahkan dalam account i-Pay anda secara otomatis oleh sistem. Untuk memastikan bahwa account anda sudah bertambah, beberapa saat setelah pengisian silahkan login ke website https://ipay.indosatm2.com, lalu pilih menu History. Transaksi isi ulang i-Pay Anda akan tercatat disana.

6. Cara melakukan topup (ATM Permata):

oDari menu utama pilih menu Transaksi Lainnya » Pembayaran » Pembayaran Lainnya » Internet » Pra Bayar.

oMasukkan Customer ID dengan terlebih dahulu memasukan Kode Prefix 077 (contoh : 077+ 0811xxxxxxxx). Jika anda lupa kode prefix tersebut, pilih tombol Kode Prefix untuk melihat kode prefix IM2 Voucher. Untuk kembali kemenu sebelumnya pilih Menu Internet.

oPilih denominasi (nilai) pulsa yang ingin dibeli.

oPilih Ya untuk melanjutkan transaksi.

oPilih dibayar dari mana Giro, Tabungan, Giro Ganda, atau Lainnya.

oSelanjutnya akan tercetak struk sebagai bukti transaksi Setelah transaksi selesai dan berhasil, selanjutnya nilai pulsa yang sudah dibeli akan langsung ditambahkan dalam account i-Pay anda secara otomatis oleh sistem. Untuk memastikan bahwa account anda sudah bertambah, beberapa saat setelah pengisian silahkan login ke website https://ipay.indosatm2.com, lalu pilih menu History. Transaksi isi ulang anda akan tercatat disana.

Jenis Voucher: Elektronik Nilai Nominal: 50.000, 75.000, 100.000, 150.000, 300.000 & 500.000 Syarat pembelian: Pelanggan memiliki kartu ATM dari BNI atau Bank Permata

Mohon tunggu...

Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun