Mohon tunggu...
Iman Suligi
Iman Suligi Mohon Tunggu... Administrasi - pensiunan guru

guru, pustakawan, berkebun, membaca, musik.

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Kampoeng Batja, Sebuah Oasis Di Tengah Kota

8 Oktober 2013   21:27 Diperbarui: 24 Juni 2015   06:48 207
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pengunjung yang sempat bertandang umumnya nggumun, lah di tengah kota kok ada lokasi seperti ini. Memang lokasinya yang nylempit dan tersembunyi di belakang gang, membuat tempat ini tidak banyak diketahui, bahkan tetangga kampung sendiri. Mungkin malah anak-anak yang memburu layangan putus, atau yang lagi bertualang dengan sepeda di hari Minggu mengenal tempat ini dengan baik. Kampoeng Batja, sebuah taman baca yang dirancang sebagai kebun dengan fasilitas belajar berupa perpustakaan, kebun, tempat bermain memang asri. Di atas lahan seluas 450 meter persegi berdiri bangunan perpustakaan kecil, koleksi utama, gazebo, pentas, pojok baca, kandang kelinci. Beberapa jenis pepohonan yang ditanam disini adalah Jati emas, mangga, nangka, mundu (yellow mangoesteen), kesemek, tin, cynamon, kemundung, aren, sawo kecik, jeruk bali, kersen, durian.

13812350571307956094
13812350571307956094
1381236576243278035
1381236576243278035
Taman Baca diharapkan nantinya menjadi sebuah pusat media belajar semacam museum mini yang menyajikan berbagai budaya tradisional yang nyaris terlupakan, semacam berbagai jenis kemasan, alat-alat rumahtangga, serta replika budaya agraris aupun seni tradisional. Penggagas sekaligus pendiri Kampoeng Batja menggali dana secara mandiri dengan penghasilan pensiunnya sebagai  mantan guru. Beberapa simpatisan ikut tergerak dengan menyumbang buku dan materi lain yang dapat melengkapi koleksi.
13812404781734880770
13812404781734880770
Kampoeng Batja dimanfaatkan baik oleh murid PAUD yang melakukan jalan-jalan bersama guru pengasuhnya juga mahasiswa sebagai area yang segar untuk pertemuan. Penyelenggara Kampoeng Batja  juga  menyelenggarakan pelatihan Pendidikan Senirupa untuk guru SD dan siapa saja yang berminat.
1381241414122368921
1381241414122368921
Kampoeng Batja terus berproses menuju wujud yang diidamkan, dengan apa yang dimiliki dan bisa diupayakan. Penyair Mardi Luhung, dari Gresik, Katrine May Hansen, dan beberapa lagi bertandang dan sempat bermalam disini.
1381242001749298976
1381242001749298976
1381242146732562693
1381242146732562693
1381242303984677518
1381242303984677518
Jika Anda ke Jember ada baiknya mampir ke Kampoeng Baca yang berlokasi di Jl. Nusa Indah VI-7 Jember.


Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun