Mohon tunggu...
Frederick Arthur
Frederick Arthur Mohon Tunggu... Freelancer - Laki laki

Mahasiswa Teknik Geofisika di Institut Teknologi Bandung

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Balada Murid Baru

21 Juni 2019   02:03 Diperbarui: 21 Juni 2019   02:17 62
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Sebenarnya hal ini merupakan ketakutan yang wajar dan umum untuk dimiliki oleh setiap orang, namun perlu kita ingat bahwa pada akhirnya tekad dan kemauan anak tersebutlah yang akan menentukan kesuksesannya. Hal tersebut berhubungan dengan faktor kedua, yang mana masih terdapat ketimpangan pada sekolah - sekolah yang ada di Indonesia. 

Pemerintah sendiri sudah berusaha mengakali hal tersebut dengan merotasi guru - guru sesuai zonanya dengan harapan setiap sekolah mendapatkan tenaga pendidik yang sama. 

Saya setuju dengan hal tersebut selama pemerintah tegas karena pasti banyak guru yang enggan untuk dirotasi karena sudah merasa nyaman dengan sekolahnya masing - masing. Untuk guru - guru hebat di luar sana semoga Bapak dan Ibu mau berkoordinasi dengan pemerintah agar terciptanya sistem edukasi yang lebih maju, semoga Bapak dan Ibu selalu diberi kesehatan. 

Namun perlu diperhatikan bahwa kualitas sekolah tidak semata - mata terletak pada gurunya, melainkan jauh lebih mendasar dari itu adalah kultur dan sistem sekolah itu sendiri. Apa yang saya maksud disini ialah setiap sekolah sudah memiliki kultur dan sistem masing - masing yang sudah mengakar sejak pendahulu - pendahulunya. Saya berani jamin SMA saya dulu memiliki kultur yang berbeda dengan SMA yang terletak pada radius 3 km. 

Hal ini kerap menjadi kejaran para orangtua dan murid baru yang ingin belajar dalam suasana tertentu. Gurupun pasti sudah mengikuti budaya masing - masing sekolahnya. 

Bahkan banyak sekolah yang memiliki ciri khas tertentu dan hal tersebut menjadikan daya tarik tertentu bagi pada murid baru. Selain itu juga fasilitas sekolah yang sangat mempengaruhi kualitas suatu sekolah. Mulai dari lapangan olahraga, komputer, perpustakaan, dan lain - lainnya. Hal - hal seperti ini juga kerap menjadi daya tarik bagi sekolah tertentu. 

Oleh karena itu pemerintah perlu melakukan hal - hal berikut; Pertama ialah sosialiasi lebih lanjut guna mencerdaskan masyarakat tujuan dari adanya peraturan ini. Sosialisasi ini harus dilakukan secara menyeluruh dan sejelas - jelasnya agar tidak ada lagi pertanyaan yang membuat masyarakat menolak peraturan ini. Kedua dan yang paling penting adalah standarisasi setiap sekolah yang ada. Ini merupakan hal paling vital yang perlu dilakukan dan harus dilakukan segera. 

Bukan hanya merotasi gurunya, melainkan melakukan penyamarataan untuk tiap sekolah agar tidak ada lagi perbedaan antar sekolah di mata masyarakat. Perlu diruntuhkannya kultur dan sistem yang ada pada sekolah dan menyediakan fasilitas yang sama pada tiap sekolah. 

Memang bukan cara yang mudah untuk dilakukan. Karena apabila pemerintah berharap masyarakat dapat berpandangan yang sama untuk tiap sekolah, maka sudah sewajibnya sekolah - sekolah tersebut memang sudah memiliki standar yang sama dari segi apapun. 

Apabila sudah tercapai kondisi ideal untuk menyaramatakan sekolah dan menggunakan zonasi, pemerintah juga perlu memerhatikan sekolah swasta yang tidak terikat pada peraturan tersebut. 

Mungkin ketimpangan antar sekolah negeri sudah hilang, tetapi akan timbul masalah baru yaitu ketimpangan dengan sekolah swasta. Hal seperti ini banyak terjadi di negara - negara maju yang sudah menerapkan sistem serupa. Namun masalah ini masih jauh di depan dan alangkah baiknya apabila kita menghadapi masalah yang ada di depan mata terlebih dahulu. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun