Mohon tunggu...
Healthy Pilihan

Pemberian Rekor MURI pada Mahasiswa Kedokteran Indonesia atas Acara Penyuluhan Kesehatan Nasional

15 April 2019   14:45 Diperbarui: 25 April 2019   22:43 132
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kedokteran adalah suatu bidang yang senantiasa berhubungan dengan kemanusiaan. Oleh karenanya, mahasiswa kedokteran yang tergabung dalam Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia (ISMKI) pada bulan April 2018 yang lalu mengadakan program Bulan Bhakti 2018, sebuah program yang bertujuan memberikan penyuluhan kepada masyarakat oleh mahasiswa kedokteran di seluruh Indonesia.

Program yang didukung oleh mahasiswa kedokteran dari lebih dari 71 Fakultas Kedokteran di Indonesia dari Aceh hingga Papua, dan dari Kalimantan hingga Jakarta, menghimpun lebih dari 2.100 mahasiswa kedokteran yang turun langsung ke masyarakat memberikan pembelajaran bagaimana cara hidup yang sehat untuk mencegah penyakit-penyakit tidak menular seperti darah tinggi, diabetes dan penyakit jantung.

Anthony Paulo Sunjaya, salah satu Penanggung Jawab acara Bulan Bhakti ISMKI 2018 tersebut juga mengucapkan kesyukurannya atas diberikannya Rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) pada Februari 2019 ini atas kerja keras ISMKI dan seluruh fakultas kedokteran serta mahasiswa kedokteran yang telah mendukung kesuksesan acara ini yang berhasil memberikan dampak langsung kepada lebih dari 24.000 masyarakat di Indonesia.

Acara tahunan yang sudah berlangsung beberapa tahun terakhir ini diharapkan dapat terus dilaksanakan demi meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Indonesia demi Indonesia Sehat 2030 dan tercapainya target kesehatan dalam Sustainable Development Goals (SDGs) yang didengungkan oleh World Health Organization.

Penyerahan Piagam Rekor MURI Penyuluhan Kesehatan oleh Mahasiswa Kedokteran Serentak Terbanyak kepada Panitia Bulan Bhakti ISMKI 2018 diwakili oleh Anthony Sunjaya, salah satu Penanggung Jawab Bulan Bhakti ISMKI 2018

dokpri
dokpri

dokpri
dokpri

dokpri
dokpri

dokpri
dokpri

dokpri
dokpri

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun