Mohon tunggu...
Irpanudin .
Irpanudin . Mohon Tunggu... Petani - suka menulis apa saja

Indonesianis :) private message : knight_riddler90@yahoo.com ----------------------------------------- a real writer is a samurai, his master is truth, his katana is words. -----------------------------------------

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Mbizmarket, Solusi Belanja Usaha Satu Pintu

1 Juni 2019   21:38 Diperbarui: 1 Juni 2019   21:41 42
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kemudahan penggunaan mbizmarket akan mengurangi beban kerja karyawan, meminimalisir human-error, meningkatkan efisiensi dan produktivitas kerja bagian procurement. Pada gilirannya kemudahan ini akan menciptakan iklim kerja yang baik, sehingga perusahaan dapat menikmati efisiensi biaya, waktu, maupun tenaga. 

Flexibility is Gold. Sebagai platform berbasis intenet, mbizmarket memberikan fleksibilitas dan kemudahan yang hanya dimiliki oleh sistem pengadaan barang modern. Procurement tidak perlu mendatangi kantor pemasok barang dan bisa melakukan negosiasi harga secara online. Keputusan pembelian bisa dilakukan dalam rapat internal, bahkan kalau mau lebih ekstrim dalam efisiensi proses pengadaan bisa dilakukan dengan chatting via WA.

Kapan pun dan dimana pun, procurement bisa segera melakukan pengadaan barang untuk memenuhi kebutuhan perusahaan. Sangat bermanfaat ketika dikejar tenggat waktu pembelian, atau harus memenuhi kebutuhan yang mendadak.

Setiap perusahaan memiliki sistem pembayaran dan pemesanan yang berbeda. Karenanya mbizmarket membuat sistem yang fleksibel guna membantu pengadaan barang sesuai Standard Operational Procedur (SOP) dari setiap perusahaan. Pembeli maupun penjual dapat melakukan negosiasi baik dari harga, jumlah, maupun sistem pembayaran yang disepakati. Untuk tujuan ini mbizmarket akan melakukan panduan bagi perusahaan dalam proses lanjutannya sehingga transaksi melalui mbizmarket bisa sesuai dengan keinginan kedua belah pihak. Sangat memudahkan.

Documentation is treasure. Menyadari bahwa dokumentasi dan transparansi merupakan hal yang sangat vital, mbizmarket menyediakan sistem pencatatan pembelian yang lengkap, terstruktur dan transparan. Lengkap karena mencatat setiap transaksi yang dilakukan di mbizmarket tanpa terlewat satu pun. Barang yang sedang dikirimkan pun dapat dapat dilacak posisi pengirimannya. Terstruktur sehingga mudah untuk ditelusuri waktu, nilai dan jumlah transaksi. Transparan karena dapat diakses oleh siapa pun yang terlibat dalam proses pengadaan.

Dokumentasi yang rapi dan transparan ini memastikan perusahaan mendapatkan barang terbaik dengan kualitas yang bisa dipertanggungjawabkan. Mencegah praktik suap atau komisi, sehingga procurement dapat obyektif menentukan pemasok barang. Ini menjadikan perusahaan memiliki kendali penuh atas setiap pengadaan barang. Bukan hanya tergantung pada seorang staff procurement.

Tidak hanya transaksi yang sudah dilakukan, platform mbizmarket menyediakan catatan transaksi yang sedang dilakukan dan rencana pengadaan. Di samping itu, kelengkapan data juga dapat digunakan untuk membantu analaisa tren kebutuhan perusahaan, sehingga dapat membantu perencanaan pembelian barang di masa depan.

Kelengkapan yang disajikan mbizmarket ini tentunya memudahkan budgeting atau perencanaan keuangan perusahaan. Demikian halnya laporan keuangan yang disajikan, akan lebih mudah disusun dan minim kesalahan.

Dengan semua kelebihan di sistem dokumentasinya, mbizmarket meminimalisir penggunaan kertas. Cetak hanya yang diperlukan, padahal biasanya dokumen pembelian barang selalu membutuhkan kertas dalam jumlah yang tidak sedikit. Karenanya selain menghemat biaya untuk pembelian kertas, mbizmarket juga membantu lingkungan dengan pengunaan kertas seminimal mungkin.

Security mean the business itself. Tanpa jaminan keamanan, sebaik apa pun sebuah platform procurement hanya akan menjadi hiasan. Fungsi utamanya tidak berjalan karena tidak ada yang mau menggunakannya.

Di mbizmarket prosedur screening keamanan dilakukan sejak pertama kali perusahaan mendaftarkan diri di mbizmarket. Baik pembeli maupun penjual harus melengkapi dokumen persyaratan diantaranya NPWP, SIUP, KTP penanggungjawab perusahaan, Akta, TDP dan dokumen terkait lain.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun