Mohon tunggu...
Kamaruddin Azis
Kamaruddin Azis Mohon Tunggu... Konsultan - Profil

Lahir di pesisir Galesong, Kab. Takalar, Sulsel. Blogger. Menyukai perjalanan ke wilayah pesisir dan pulau-pulau. Pernah kerja di Selayar, Luwu, Aceh, Nias. Mengisi blog pribadinya http://www.denun89.wordpress.com Dapat dihubungi di email, daeng.nuntung@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Bukit Agro Tabarano, Oase Wisata di Bahu Verbeek

1 Agustus 2018   19:39 Diperbarui: 1 Agustus 2018   19:50 550
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Menikmati sunset di balcony (dok: pribadi)
Menikmati sunset di balcony (dok: pribadi)
Konstruk rumah utama dan gazebo yang dibangun dengan gaya Eropa sebagaimana terlihat dari pasangan batu bata tanpa plesteran serta kombinasi oranye dan putih di gazebo membuat Bukti Agro Tabarano dapat menawarkan sensasi berbeda.

Di dekat gazebo disiapkan 4 meja panjang yang terhubung dengan bangkunya, penanda bahwa tempat ini disiapkan untuk acara-acara keluarga hingga 100 orang.

Saat sampai di gerbang wisata, kita akan mendapati photobooth Instagram. Silakan berfoto di sana jika tertarik. Ke sisi timur ada undakan yang berisi bebungaan. Semacam taman dengan aneka warna bunga, kuning, ungu hingga pink.

***

Damian Dellea, pengunjung asal Swiss mengatakan bahwa kawasan ini sangat indah dan bagus untuk wahana rekreasi keluarga apalagi jika fasilitaas untuk anak-anak atau wahana keluarga disiapkan lebih banyak.

"Ini sangat bagus untuk rekreasi keluarga," katanya saat ditemui di kantin.


"Ini indah sekali kalau pagi, ada kabut-kabut tipis di kaki bukit," tambah Gani, pekerja untuk program pemberdayaan masyarakat di area kerja PT. Vale yang memandu ke situ.

Sunset di Agro Wisata Tabarano (dok: pribadi)
Sunset di Agro Wisata Tabarano (dok: pribadi)
Akses ke Tabarano

Meski belum cukup dua tahun, Bukti Agro Tabarano pantas disebut destinasi wisata favorit di sekitar Kota Nikel Sorowako.  Dia adalah oase wisata di sekitar pegunungan Verbeek, di Sulawesi Selatan terutama di Luwu Timur.

Tak perlu khawatir jika hendak makan atau berharap ada kudapan khas Luwu Timur di lokasi ini.  

"Jika ingin makanan khas seperti parede, lawa', atau lainnya harus pesan beberapa hari sebelumnya tapi kalau nasi goreng, atau kentang goreng dan snack tersedia dengan segera," kata Irah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun