Mohon tunggu...
Akhmad Sofwan
Akhmad Sofwan Mohon Tunggu... Dosen - Learn, Code, Write, Teach

Suka Lemon tea

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Manfaat Reuni itu apa ?

13 Januari 2012   06:50 Diperbarui: 25 Juni 2015   20:57 5503
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
1326437943462173039

Apakah anda pernah mendatangi sebuah acara reuni ?, apakah Reuni SD,SMP,SMA,Perguruan Tinggi, Karang Taruna atau bahkan mungkin reuni TK . Tentu nya ada manfaat reuni, sehingga kita mau mengadakan dan mendatangi acara tersebut, iya kan ?!. Menurut saya, manfaat reuni (kita anggap saja reuni sekolah) adalah Sbb : 1. Menjalin tali silaturrahmi kepada teman lama dan guru Setelah lulus dari sebuah tingkat pendidikan, masing-masing kita menempuh jalan yang berbeda-beda, ada yang melanjutkan ke  sekolah   A, sekolah B, bekerja, dst. Dan seiring waktu yang terus berlalu, masing-masing kita berpencar dan sibuk dengan kegiatan dan lingkungan  pendidikan/kerja/tempat tinggal yang baru. Dengan ada nya acara reuni, memungkinkan kita merajut kembali hubungan yang sempat hilang  atau bersilaturrahmi. Dan Dengan menjalin kembali silaturrahmi, kita dapat berdiskusi, mendapatkan info baru dan bermanfaat, membuka peluang usaha , di lapangkan rezeki nya, panjang umur/di akhirkan ajal nya serta bisa jadi ajang cari jodoh juga lho ... :) Untuk hal di lapangkan rezeki dan di akhirkan ajal nya, ada sebuah hadits dari Nabi SAW, yakni : Artinya: “Barangsiapa yang suka dilapangkan rizkinya dan diakhirkan ajalnya, maka sambunglah silaturahim.” (HR.Bukhori,Muslim dan Abu Daud) 2. Mengenang masa-masa di sekolah Anda ingat akan sebuah pesan Bung Karno pada HUT RI , 17 Agustus 1966 ? : JAS MERAH . Jangan sekali-kali meninggalkan sejarah. Memang, maksud beliau adalah sejarah bangsa, namun setiap kita memiliki masa lalu atau sejarah hidup dan masa-masa sekolah adalah salah satu potongan sejarah hidup kita. Selain indah dan seru mengenang masalah lalu di sekolah, baik berupa kenangan pahit, asam atau manis (seperti rasa permen aja .. :) ), terlebih jika ada acara pameran video dan foto tempo doeloe di masa sekolah, salah satu fungsi sejarah adalah sebagai pengajaran, misal nya saja : "Alhamdulillah sekarang saya menjadi ahli matematika, karena di awali dari kesenangan akan pelajaran di matematika saat sekolah dulu". Pengajaran nya adalah, jika ingin menjadi pakar suatu bidang memang melewati proses yang panjang dan perlu perdjoeangan . Dan tentu saja banyak pengajaran-pengajaran yang lain. 3. Membahagiakan teman, keluarga dan guru Bisa saja acara reuni mengundang guru dan boleh mengajak anak dan istri, (baik istri pertama maupun istri kedua .. :) ). Nah, tentu saja acara reuni bersifat santai dan fun, tentu nya di harapkan seluruh peserta dapat bergembira bersama, termasuk anak dan istri serta guru yang di undang. Khusus untuk guru, tentu nya guru merasa terhormat di undang dan masih di ingat oleh siswa-siswa nya dahulu, dan mungkin terdetik dalam hati, "Inilah hasil cetakan kami dahulu, sudah pada jadi orang ya .... :) ". Menurut saya itu lah 3 manfaat acara Reuni dan mungkin dapat saja ada sub manfaat dari manfaat-manfaat di atas. Lalu kerugian acara reuni apa ?... Mmmmh apa ya ?. apa ya ... ? . Sudah lah ... yang manfaat nya saja yang saya pikirkan ... :) Sehubungan dengan omong-omong reuni, Insya Allah , lusa, Minggu 15 Januari 2012, kami alumni SMPN 245 Jakarta angkatan 1994 akan mengadakan acara reuni di sebuah restoran di bilangan Situ Gintung, Ciputat. Semoga bisa berjalan dengan lancar, Amiin. Referensi : http://sejarah.kompasiana.com/2011/09/15/jas-merah/ http://ustadzkholid.com/akhlaq/keutamaan-silaturahmi/ http://isidunia.blogspot.com/2011/12/fungsi-sejarah-menurut-al-quran.html Image : http://kinko.wordpress.com/category/storytelling/page/2/

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun