Mohon tunggu...
Kompasiana
Kompasiana Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Akun Resmi

Akun resmi untuk informasi, pengumuman, dan segala hal terkait Kompasiana. Email: kompasiana@kompasiana.com

Selanjutnya

Tutup

Foodie Artikel Utama

Te, Sate! Berbagi Rekomendasi Warung Sate Favorit, Yuk!

18 Mei 2024   13:47 Diperbarui: 19 Mei 2024   10:33 200
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi: Sate ayam madura. (Diolah kompasiana dari: SHUTTERSTOCK/EDI SUTRIYONO via kompas.com)

Kompasianer, punya rekomendasi ragam kuliner atau warung sate yang khas, unik, atau menarik, dan pastinya yang enak? Bagikan ke kita-kita, dong!

Ngomong-ngomong soal sate, belum lama ini ramai Warung Sate Pak Muri Khas Madura yang terletak di depan Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP), Kebayoran Baru, Jakarta, karena salah satu pemeran drama Korea Welcome to Samdal-ri, Ji Chang Wook, makan di sana.

Ji Chang Wook sendiri memesan 30 tusuk sate ayam tanpa lontong dan 30 tusuk sate taichan.

Sebelum didatangi Ji Chang Wook, warung sate ini sebenarnya sudah cukup dikenal legendaris, sudah ada sejak 1964, dan memang dikenal sangat enak.

Tetapi, warung sate bukan hanya di situ saja. Masih banyak warung sate enak, unik, dan bahkan legendaris seperti Warung Sate Pak Muri, atau lebih dikenal Warung Sate RSPP ini.


Misalnya, Sate Sidareja Pak Gino di Bandung. Ada Warung Sate Gebug 1920 di Malang, Jawa Timur. Atau mungkin kamu juga enggak asing dengan sata maranggi yang terkenal dari Purwakarta, Jawa Barat.

Nah, Kompasianer, kamu punya rekomendasi kuliner atau warung sate yang khas, unik, menarik, dan pastinya enak? Sate apa yang jadi favorit kamu? Apa alasannya?

Atau kamu mau pamerin sate khas daerahmu yang harusnya enggak kalah viral dari Warung Sate RSPP? Boleh banget!

Kalau kamu punya racikan menu bikin sate sendiri juga boleh kok dibagikan ke kita-kita.

Yuk, bagikan rekomendasi atau menu favorit sate kamu di Kompasiana, boleh berupa tulisan atau video. Jangan lupa tambahkan label Sate Nusantara pada tiap konten yang kamu buat, ya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun