Mohon tunggu...
Yudhistira Yoan
Yudhistira Yoan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa/Universitas Diponegoro

Saya adalah seorang mahasiswa Perikanan yang memiliki hobi berpetualang dan mengeksplorasi biota-biota perairan yang potensial untuk dibudidayakan. SAya juga gemar menulis informasi penting mengenai suatu lokasi dan suatu spesies ikan.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Mahasiswa KKN UNDIP Kenalkan Budidaya Wader kepada Remaja Kelurahan Gedawang

12 Agustus 2022   07:23 Diperbarui: 12 Agustus 2022   07:25 243
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Semarang (31/07/2022). Ikan wader pari merupakan salah satu jenis ikan endemik atau ikan asli Indonesia yang dapat ditemukan di pulau Jawa. Ikan ini biasanya menjadi target dari para pemancing ikan dan belum banyak masyarakat yang mengenalnya sebagai ikan budidaya. Namun saat ini, salah satu mahasiswa KKN Undip yakni Yudhistira Yoan Maegaputera berhasil mengenalkan dan melatih masyarakat khususnya remaja di RW 02 Kelurahan Gedawang untuk membuddiayakan ikan wader pari. 

Berdasarkan survey yang telah dilakukan oleh mahasiswa tersebut, didapatkan bahwa dulunya ada sebagian kecil masyarakat RW 02, Kelurahan Gedawang yang melakukan budidaya ikan. Meskipun demikian, kini mereka tidak melakukannya lagi mereka sibuk melakukan pekerjaan. Padahal kegiatan budidaya ikan yang mereka lakukan dapat meningkatkan ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat. Melihat kondisi tersebut, tentunya ada peran yang dapat diambil oleh remaja-remaja untuk kembali melanjutkan upaya kesejahteraan tersebut. 

Remaja memiliki peran penting dalam mengupayakan dan mendukung kesejahteraan keluarga dan lingkungan tempat tinggal mereka. meskipun demikian, kebanyakan remaja saat ini, tak terkecuali remaja di RW 02, Kelurahan Gedawang cenderung kurang aktif dan kurang memanfaatkan segala potensi dan peluang yang mereka miliki terkhusus untuk mewujudkan kesejahteraan lingkungan tersebut.  Maka dari itu, Yudhistira Yoan Maegaputera, Mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro berupaya memperkenalkan dan melatih para remaja RW 02, Kelurahan Gedawang untuk  membudidayakan ikan wader pari dengan teknologi sederhana.

Dokpri
Dokpri

Program pelatihan budidaya ikan wader pari ini diadkan pada hari Minggu, 31 Juli 2022 bertempat di panggung balai RW 02, Kelurahan Gedawang, Kecaamatan Banyumanik, Kota Semarang. 

Pelatihan ini dikemas dalam beberapa tahapan yakni tahap pemaparan materi, tahap tanya jawab, dan tahap praktik. Target peserta dari program pelatihan ini adalah remaja-remaja RW 02, Kelurahan Gedawang. Materi yang disampaikan meliputi penjelasan mengenai informasi umum tentang  ikan wader pari dan cara membudidayakannya dalam wadah sederhana berupa ember (budikdamber). Mahasiswa KKN juga memaparkan materi-materi pendukung lain meliputi cara pemijahan ikan wader pari secara sederhana menggunakan wadah ember dan pemasaran produk hasil budidaya ikan wader pari.

Dokpri
Dokpri

Remaja-remaja RW 02, Kelurahan Gedawang yang hadir dalam pelatihan tersebut cukup aktif dan atusias memperhatikan materi dalam mpelatihan tersebut karena bagi mereka ikan wader adlaah ikan yang baru dan unik. Selain itu mereka baru mendengar bahwa ikan wader pari dapat dibudidayakan. Tidak hanya itu, melalui pelatihan ini ada juga sebagian remaja yang membagikan pengalamannya ketika memelihara ikan wader hasil dari memancing ikan wader karena ikan wader biasanya hanya bisa dipancing. 

Dengan adanya pelatihan ini mereka dapat mengerti dan paham tentang bagaimana cara membudidayakan ikan endemik khas Indonesia ini secara mandiri. Harapan dari diadakannya program ini adlaah para remaja yang hadir memiliki pengetahuan dan kemampuan dasar  untuk memelihara ikan wader pari secara tepat dan benar.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun