Mohon tunggu...
Teguh Suprayogi
Teguh Suprayogi Mohon Tunggu... Wiraswasta - Terapis

La ilaha illallah

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Jangan Ngaku Pernah Liburan ke Jogja, Kalau Belum Pernah ke Kaliurang

10 Agustus 2020   05:05 Diperbarui: 10 Agustus 2020   05:19 53
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Travel. Sumber ilustrasi: PEXELS/Jcomp

Saat masih kecil dulu sering mendengar nama Kaliurang. Saya pikir itu nama kali atau sungai yang banyak urang-nya (udang). Ternyata ini nama tempat wisata di Jogja. Juga sebagai nama salah satu jalan terpanjang di Kota Gudeg ini. Kilometer awal di kawasan kampus UGM terus ke arah utara, naik hingga 25 kilometer sampai di Kaliurang.

Area ini berada di selatan kaki Gunung Merapi dengan ketinggian sekitar 850 meter di atas permukaan laut. Cukup sejuk udaranya di siang hari. Lumayan dingin saat malam hari. Khas daerah pegunungan. Banyak penginapan, villa, homestay dan padat rumah penduduk juga.

Tempat ini cocok untuk wisata keluarga atau semua umur. Bukan hanya menawarkan pemandangan indah gunung berapi yang masih aktif ini, tapi ada juga air terjun Tlogo Muncar, danau buatan Tlogo Putri, taman bermain anak-anak, museum Ullen Sentalu, goa Jepang, museum Gunung Merapi, gardu pandang dan bunker Kaliadem.

Bisa juga mencoba spot-spot wisata baru seperti Merapi Park dengan miniatur bangunan-bangunan terkenal dari seluruh dunia, seperti menara Pisa, menara Eiffel, patung Liberty dan lainnya. Ada juga The Lost World Castle, Stonehange, Hobbit House. 

Mau yang lebih alami, Anda bisa menikmati petik salak di Desa Wisata Pulesari. Mau outbond atau bersantai sejenak bisa ke Ledok Sambi atau menikmati keindahan Gunung Merapi dari area tertinggi yang dihuni penduduk yaitu Bukit Klangon. Bisa sekalian mampir ziarah ke makam Mbah Maridjan. Juru kunci Gunung Merapi yang meninggal saat terkena "wedhus gembel" tahun 2010.

Memang belum semuanya di buka untuk umum sejak wabah Covid-19 melanda tanah air. Namun beberapa tempat sudah dibuka. Seperti Ledok Sambi yang saya kunjungi lima hari yang lalu. Tempat wisata murah meriah di jalan Kaliurang kilometer 18. Menawarkan pemandangan alam pepohonan dan aliran sungai kecil. Cocok untuk bermain anak-anak maupun orang dewasa yang ingin bernostalgia mengenang masa kanak-kanak. Tempat ini biasa juga untuk outbond. Sekadar duduk santai di pinggiran sungai sambil minum kopi tersedia warung kopi dan cemilan.

Sepertinya tak akan cukup jika hanya saya ceritakan lewat tulisan. Paling nikmat tentu datang langsung ke lokasi. Rasakan sensasinya liburan di tempat-tempat yang eksotis. Jangan lupa nikmati kuliner khas Kaliurang seperti jadah tempe tahu bacem, sate kelinci, wedang ronde atau kopi Merapi dan lainnya. Tetap patuhi protokol Covid-19.
Ayo ke Kaliurang! 

*****

#TS

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun