Di menit ke-82 Yildiz kembali mencetak gol. Â Kedudukan pun berubah menjadi 4-4. Hasil itu bertahan sampai akhir pertandingan.
Apakah hujan gol dan hasil imbang akan terjadi kembali di Allianz Arena dalam laga Juventus versus Inter? Ya, bisa saja.
Akan tetapi hasil imbang tentu tidak diharapkan oleh kedua tim . Baik Juventus atau pun Inter sama-sama mengincar kemenangan.
Kedua tim saat ini membutuhkan poin penuh demi posisi mereka di klasemen sementara Serie A.
Juventus butuh poin penuh agar bisa naik ke posisi ke-4. Dengan begitu Juventus akan berada di zona Liga Champions.
Dengan mendapatkan poin penuh, Juventus akan mengoleksi 46 poin sama dengan Lazio yang kini menempati posisi ke-4. Akan tetapi Juventus dipastikan akan bisa menggeser posisi Lazio kendati memiliki poin yang sama. Hal itu dikarenakan Si Nyonya Tua unggul dalam selisih gol dari tim Biru Langit.
Begitu pula dengan Inter. Tim asuhan Simone Inzaghi itu butuh poin penuh agar bisa naik ke posisi pertama menggeser Napoli.
Dengan mendapatkan poin penuh, Inter akan mengoleksi 57 poin. Dengan poin sebanyak itu Inter akan bisa menggeser posisi Napoli, sebab koleksi poin Partenopei saat ini 56 poin.
Pertandingan antara Juventus versus Inter, dengan demikian hampir bisa dipastikan akan berlangsung seru dan menarik sekaligus ketat. Sebab kedua tim sama-sama memiliki kepentingan yang sama, yakni mendapatkan poin maksimal.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI