Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Papan Atas EPL Memanas Pasca Man City Ditahan Imbang Arsenal

1 April 2024   08:43 Diperbarui: 1 April 2024   08:59 110
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemain Liverpool, Wataru Endo dikepung para pemain Brighton (Sumber: twitter.com/wataru0209)

Tiga tim penghuni papan atas English Premier League (EPL) alias Liga Utama Inggris, yakni Arsenal, Liverpool, dan Manchester City (Man City) terus bersaing untuk bisa finis di posisi pertama. Marjin poin antara ketiga tim tersebut sangat tipis.

Sialnya di pekan ke-30, Man City dan Arsenal harus "saling bunuh". Keduanya saling berhadapan di Etihad Stadium, Minggu malam WIB (31/03). Sementara itu di hari yang sama Liverpool menjamu Brighton and Hove Albion.

Liverpool bertanding melawan Brighton and Hove Albion beberapa jam sebelum Man City berhadapan dengan Arsenal. Dalam laga yang dilangsungkan di Anfield, Liverpool sukses mengalahkan sang tamu dengan skor 2-1.

Dalam laga itu Liverpool sesungguhnya tertinggal lebih dulu oleh Brighton melalui gol cepat Danny Welbeck. Mantan pemain Manchester United itu mengejutkan Liverpool dengan gol cepatnya ketika pertandingan baru berjalan dua menit.

Liverpool baru bisa menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di menit ke-27 babak pertama. Liverpool berhasil menyamakan kedudukan melalui gol yang dicetak Luis Diaz.

Di babak kedua, tepatnya di menit ke-65 Liverpool berbalik unggul atas Brighton menjadi 2-1. Kali ini melalui gol yang dicetak oleh Mohamed Salah.

Keunggulan Liverpool bertahan sampai wasit meniup peluit tanda akhir pertandingan. Liverpool 2, Brighton 1.

Dengan kemenangan itu Liverpool berhasil mengambil alih puncak klasemen sementara EPL yang sebelumnya ditempati Arsenal. Kini Liverpool telah mengoleksi total 67 poin.

Seusai Liverpool menggeser posisinya, Arsenal sendiri sesungguhnya bisa mengambil alih kembali posisi puncak EPL yang diambil Liverpool. Syaratnya Arsenal harus bisa mengalahkan tuan rumah Man City.

Namun sayang, Arsenal gagal membawa poin penuh dari kandang Man City. Arsenal hanya mampu bermain imbang 0-0 dengan tuan rumah Man City.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun