Mohon tunggu...
Wiwid Vidiannarti
Wiwid Vidiannarti Mohon Tunggu... Freelancer - Blogger

Menjadikan tulisan sebagai napas untuk menyambung makna kehidupan.

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Benarkah Operasi Angkat Rahim Bikin Gairah Seks Menurun?

21 Juni 2023   12:47 Diperbarui: 21 Juni 2023   12:55 384
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: Canva, Operasi angkat rahim

Hysterectomy atau operasi pengangkatan rahim memang memiliki sejumlah efek samping ringan seperti vagina terasa kering, nyeri pada panggul, juga termasuk menurunnya gairah seksual pada wanita.


Ketakutan seks setelah pengangkatan rahim memang sangat umum terjadi. namun perubahan gairah seksual itu sendiri tergantung dari jenis hysterectomy yang dijalani.


Perubahan Gairah Seksual setelah hysterectomy
Sebenarnya hysterectomy tidak mengganggu fungsi utama seksual, dan tidak ada kaitannya dengan rahim, karena hubungan intim berlangsung di dalam vagina. Kecuali jika indung telur yang diangkat, atau bahkan keduanya, maka tidak akan menimbulkan akibat buruk.


Tapi apabila Anda sedang menjalani hysterectomy lengkap, kemungkinan memang akan berpengaruh dan sedikit mengubah hasrat seksual. Sebab ovarium fungsinya untuk memproduksi hormon testosteron dan estrogen yang penting dan berkaitan dengan gairah seksual.

Ketika kadar estrogen yang menurun bisa menyebabkan vagina menjadi kering dan jaringan dalam vagina menipis sehingga membuat seks terasa cukup menyakitkan. Apalagi rasa sakit tersebut tidak hanya akan Anda alami saja, tetapi juga dirasakan oleh pasangan Anda.


Namun Spesialis Kandungan dan Bedah Laparoskopi dari Sydney Women's Endosurgery Centre (SWEC) menyatakan bahwa seorang wanita yang telah melakukan pengangkatan rahim, tetap masih dapat mempertahankan aktivitas seksualnya seperti biasa.


Tips mempertahankan gairah seks setelah angkat rahim
Setelah melakukan operasi pengangkatan rahim, memang gairah seksual menjadi berkurang. Tapi hubungan intim tetap diperlukan untuk menjaga keharmonisan rumah tangga. Maka, Anda harus rutin melakukan komunikasi dengan suami secara terbuka, bila perlu minta pertolongan konselor rumah tangga untuk mengevaluasi masalah seksual Anda.


Kapan Boleh Melakukan Aktivitas Seksual Setelah Operasi Hysterectomy


Setelah menjalani operasi hysterectomy., tubuh kita memerlukan beberapa waktu untuk pulih kembali, dan istirahat saja tidak cukup. Untuk sementara waktu Anda jangan melakukan aktivitas berat dulu, hindari menggunakan fisik dan tenaga sekitar 4 hingga 6 minggu setelah operasi angkat rahim.


Sedangkan untuk kembali melakukan hubungan intim suami istri, baru bisa Anda lakukan 6 minggu pasca operasi pengangkatan rahim tersebut. Sebab biasanya hormon reproduksi Anda juga sedikit terganggu, sehingga butuh waktu sampai akhirnya hormon normal kembali.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun