Mohon tunggu...
Willi Andy
Willi Andy Mohon Tunggu... Wiraswasta - Hidup dengan cinta dan kasih sayang

Berjuang dengan sungguh-sungguh tanpa lelah dan penuh perhatian

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Apa yang Harus Dibenahi oleh Indonesia agar Tragedi Kanjuruhan Tidak Terulang Kembali

6 Oktober 2022   05:13 Diperbarui: 8 Oktober 2022   15:36 668
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi gas air mata di stadium Kanjuruhan. Sumber: Kompas.com

Dari kejadian Di stadium Kanjuruhan tanggal 1 Oktober 2022 banyak mengajarkan kita agar dalam suatu pertandingan olahraga tidak seharusnya terjadi huru hara apalagi memakan korban.

Lalu bagaimanakah langkah yang harus dijadikan suatu pedoman agar kejadian serupa terulang kembali?

Ada beberapa hal yang harus dimiliki oleh setiap pemain, pendukung atau suporter, dan penonton.
Hal tersebut adalah;

1. Sportmanship atau sportivitas.

Sportmanship adalah rasa adil dan perilaku baik terhadap lawan tanding terutama di dunia olahraga. Masyarakat Indonesia lebih mengenal istilah sportivitas atau suatu prilaku yang bisa menerima suatu kekalahan dalam pertandingan olahraga.

Nampaknya Indonesia sangat ketinggalan untuk hal ini. Sementara good sportmanship mengajarkan kita agar belaku adil dan bisa berlapang dada menerima kekalahan.

Apakah ini sebatas dalam arti pada kekalahan?

Tidak juga. Bagi para pemenang dari suatu kompetisi atau pertandingan, mereka tidak akan mengolok-olok yang kalah. Tetap rendah hati atas kemenangan yang telah diraih.

Sportmanship mencegah rasa sakit hati yang teramat besar dari suatu kekalahan.

Memang kekalahan tidaklah mudah diterima oleh pihak yang kalah. Meskipun demikian, tetaplah belajar untuk menerima kekalahan dengan ikhlas. Dari sana kita bisa membenah diri. Kita bisa lebih mengenal diri sendiri. Di mana letak kelemahan yang perlu diperbaiki dan keunggulan yang perlu ditingkatkan.

2. Merangkul.

Dalam suatu pertandingan terutama di dunia olahraga, sudah pasti ada yang menang dan kalah. Pihak yang menang sudah seharusnya tetap merangkul mereka yang kalah. Tidak menjadi sombong dan tetap rendah hati.

Begitu pula yang kalah. Tetaplah merangkul pihak yang menang. Tetap adakan pertandingan persahabatan. Dengan demikian hubungan baik tetap akan terjaga meskipun terhadap tim lawan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun