Mohon tunggu...
Wahyu Sapta
Wahyu Sapta Mohon Tunggu... Penulis - Penulis #Peraih Best In Fiction Kompasiana Award 2018#

Menyatulah dengan alam, bersahabatlah dengan alam, ikuti alirannya, lalu kau rasakan, bahwa dunia itu indah, tanpa ada suatu pertentangan, damai, nyaman, teratur, seperti derap irama alam berpadu, nyanyian angin, nyanyian jiwa, beiringan, dekat tapi tak pernah berselisih, seimbang, tenang, alam, angin, jiwa, mempadu nyanyian tanpa pernah sumbang...

Selanjutnya

Tutup

Foodie Artikel Utama

Memasak Tahu Isi Ayam Soun, Kudapan Lezat untuk Acara Kumpul Keluarga

15 Juni 2023   15:21 Diperbarui: 16 Juni 2023   13:45 1017
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tahu Isi Ayam Soun, kudapan lezat untuk acara kumpul keluarga. | Foto: Wahyu Sapta.

Ssst... sebenarnya ini adalah resep rahasia, loh. Tetapi tidak apa-apa saya spill di sini. Jajanan kegemaran keluarga yang jarang-jarang saya bikin, hanya ada pada acara tertentu saja. Misalnya pas kumpul keluarga atau arisan. Tahu Isi Ayam Soun menjadi idola dan dicari oleh mereka.

Ceritanya, awal saya mencoba bikin kudapan ini, karena bingung. Bahan dari tahu, enaknya mau dimasak apa, ya? Penginnya berbeda dari kudapan yang pernah ada. 

Sajian ini nantinya untuk acara keluarga, harus istimewa, dong. Kalau tahu isi sayur, sudah biasa. Nah! Saya terpikirkan untuk mengisi tahu dengan ayam yang dipadukan soun dan wortel. Ternyata lezat.

Tahu memang makanan berbahan kedelai yang digemari masyarakat selain tempe. Berbagai kalangan dan segala usia menyukainya. 

Berbagai jenis masakan dari tahu, menjadi makanan kegemaran dan populer. Seperti Tahu Campur, Tahu Gimbal, atau kudapan berupa gorengan. Ada Tahu Berontak, Tahu Susur, Tahu Petis, atau Tahu Isi Ayam Soun yang ekslusif bikinan saya. 


Tahu selain enak, juga banyak mengandung gizi yang tidak perlu diragukan lagi. Ayuk aja, bikin masakan dari tahu.

Dari bahan tahu, bisa menjadi berbagai macam masakan yang lezat. | Foto: Wahyu Sapta.
Dari bahan tahu, bisa menjadi berbagai macam masakan yang lezat. | Foto: Wahyu Sapta.
Selain itu, berbagai daerah memiliki khas tahu. Misalnya Tahu Kediri, Tahu Sumedang, Tahu Magelang dan sebagainya. 

Tahu juga ada yang berupa tahu putih, tahu kuning, tahu pong. Banyak dijual di pasar, mini market, atau mal.

Nah, untuk memasak Tahu Isi Ayam Soun, saya menggunakan tahu putih sebagai bahan utamanya. 

Baiklah, saya spill cara bikinnya, ya. Sekali lagi, ini resep rahasia, loh. Jangan bilang ke siapa-siapa. Hehehe... saya sudah kayak emak-emak gosip belum? 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun