Mohon tunggu...
Umsida Menyapa
Umsida Menyapa Mohon Tunggu... Jurnalis - Humas
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Humas Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

6 Program Kerja Unggulan Pojok Statistik Umsida

17 Januari 2024   09:23 Diperbarui: 17 Januari 2024   09:36 96
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Beroperasi sejak minggu lalu, pojok statistik Umsida menawarkan beberapa program unggulan yang telah disepakati bersama BPS Sidoarjo. Dalam mempraktikkan program kerja nantinya, mahasiswa juga dilibatkan dengan tujuan agar mereka memiliki pengalaman praktis di lapangan. Bahkan ada rencana untuk membuka magang untuk mahasiswa.

Pojok statistik adalah salah satu unit yang masih tergolong jarang ditemui, terutama yang ada di universitas. Di Jawa Timur sendiri, pojok statistik yang bertempat di universitas hanya ada tiga, yakni ITS, UB dan, Umsida.

Baca juga: Peringati Hari Statistik Nasional, BPS dan Umsida Adakan Sharing Session

Oleh karena itulah, unit ini menawarkan beberapa program kerja unggulan yang bisa dimanfaatkan oleh mahasiswa, dosen, sampai masyarakat umum.

Program kerja pojok statistik

Yang pertama adalah ASN BPS mengajar. Dalam program ini, tenaga tenaga ahli BPS akan membagikan ilmu tentang statistik kepada mahasiswa maupun dosen, bisa berupa workshop, webinar, atau format lainnya.

"Kedua, kami akan mengenalkan statistika masyarakat. Seperti mereka yang berkecimpung di dunia pendidikan, dunia usaha, lembaga atau UMKM, yang membutuhkan analisis data," ucap Dr Suprianto SSi MSi CSA. 

Selain itu, sambung ketua pojok statistik, unit ini juga akan membantu menyebarkan data statistik kepada masyarakat terkait info-info pembangunan, potensi wilayah atau potensi desa, yang datanya sudah ada di BPS.

"Namun selama ini masyarakat belum begitu mengenal BPS dengan baik. Karena kebanyakan dari mereka menganggap bahwa BPS itu instansi pemerintah. Padahal mereka memiliki banyak data yang bisa dimanfaatkan," tuturnya.

Program kerja yang ketiga adalah menyebarkan data statistik. Pojok statistik yang bersifat independen dapat membantu bahkan memberikan ilmu kepada masyarakat yang bersifat umum dan memiliki dampak informasi positif.

Baca juga: Umsida Gandeng BPS Sidoarjo Membuat Program Pojok Statistik

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun