Mohon tunggu...
Uli Hartati
Uli Hartati Mohon Tunggu... Administrasi - Blogger

A wife, mommy of 2 boys, working mom also as a blogger Contact me : WA 089627103287 Email uli.hartati@yahoo.com Blog http://ulihape.com IG dan Twitter @ulihape

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Persiapkan 5 Hal Ini Sebelum Melakukan Bukber Virtual

25 April 2021   19:08 Diperbarui: 25 April 2021   19:19 2780
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bukber Virtual, ilustrasi by ulihape

Sejak covid-19 melanda dunia maka istilah virtual juga menjadi viral, apa-apa virtual ya kan? Meeting virtual, interview virtual, melepas rindu dengan keluarga juga dilakukan virtual bahkan pelukan virtual pun sering dilakukan sebagai wujud support kepada sesama. 

Sebelum covid-19 memang nggak kepikiran ngadain rapat virtual, tak jarang aku pun harus turun langsung ke site hanya sekedar untuk menyampaikan pembaharuan untuk prosedur pekerjaan lapangan dan administrasi. 

Namun sejak covid-19 dan mengenal meeting virtual ternyata jauh lebih efisien melakukan sosialisasi lewat online bahkan lebih luas jangkauannya. 

Bayangkan kalau aku ke site dalam satu hari hanya bisa nyamperi beberapa divisi tapi lewat virtual dalam 1 hari aku bisa menyampaikan kepada seluruh divisi yang ada. Kata owner "kalau tahu bisa begini kenapa nggak dari dulu ya meeting virtual? bisa hemat banyak biaya untuk perjalanan dinas" haha.

Bukber memang agenda yang dinantikan saat Ramadan tiba, keseruan bukber tuh sebenarnya ada pada kebersamaannya kalau masalah makanan mah biasa aja ya. Seringnya malah ngobrol dan melepas rindu, sayangnya karena covid-19 aku pun jadi malas untuk melaksanakan bukber. Ada rasa tanggung jawab untuk mengikuti anjuran pemerintah, makanya bukber virtual adalah solusi untuk bertemu dengan teman lama, saudara, kolega atau siapapun yang kalian inginkan saat bulan Ramadan tiba.

Sejak adanya konsep pertemuan virtual, satu hal yang aku suka adalah bisa satu frame dengan orang famous. Rasanya lebih dekat padahal nggak ketemu. Kalau dulu ada event bukber sama orang famous biasanya meski berada pada satu tempat tapi terasa jauh. So bukber virtual membuat aku bisa satu frame dengan orang famous. 

Awal Ramadan lalu kantor juga mengadakan bukber, dan kalau dulu hanya dilakukan bersama karyawan holding tahun ini lewat zoom kami bisa bukber virtual bersama teman-teman di site jangkaunnya lebih luas dan menambah keakraban antara kami. 

Owner juga lewat layar menyapa kami satu per satu hal yang susah dilakukaan kalau bukbernya nggak online. Lalu Pak ustadz pun serasa dekat karena kami saling menatap di layar haha. Dan hari ini sambil menunggu bukber aku bisa mengikuti cooking class dan satu frame dengan artis famous Cut Meiryska, nah kalau bukan karena bukber virtual mana mungkin bisa liat Cut Meiryska masak di dapurnya hehe.

So supaya bukber virtualnya seru kalian siapkan beberapa hal ini ya:

Bukber Virtualku, ilustrasi by ulihape
Bukber Virtualku, ilustrasi by ulihape

Kuota dan Jaringan

Pastikan kuota mu cukup dan dalam jaringan yang lancar,  nggak asyikkan kalo suaramu putus-putus atau terpaksa berhenti ikutan bukber virtual karena kuota habis. Makanya pastikan dulu kuota dan jaringan OK ya. Pengalamanku untuk bukber virtual selama 2 jam menghabiskan kuota 1.5 - 2 GB dan supaya hemat kalian bisa offkan video kalian.

Siapkan Host dan Co-Host

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun