Mohon tunggu...
Tu Yuda
Tu Yuda Mohon Tunggu... Petani - Belajar adalah sebuah proses perjalanan

ijinkan saya untuk belajar dan jangan lupa dipandu demi kebaikan bersama

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Berkomentar yang Baik dalam Sosial Media Itu Penting

14 April 2022   11:54 Diperbarui: 14 April 2022   12:02 227
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi fancycrave1 / 208 images /pixabay.com

Media sosial saat ini bukan hal baru dalam kehidupan sehari-hari, boleh dikatakan media sosial menjadi sesuatu yang bernilai atau  penting dalam kehidupan kita. Sebagian besar orang-orang saat ini memiliki akun media sosial yang bisa digunakan untuk berbagai hal.

Dalam media sosial biasanya ada salah satu fitur yang paling ramai menghiasi setiap postingan yang dibuat, benar itu adalah kolom komentar. Dimana bisa kita gunakan untuk berkomentar terhadap konten atau isi unggahan seseorang.

Dalam berkomentar, sangat ditekankan untuk berhati-hati utamanya menanggapi sebuah postingan yang jutsru dapat menghadirkan permasalahan. Apalagi soal berkomentar yang tidak baik, menyalahi undang-undang bisa membuat kita terjerat hukum.

Selanjutnya adalah etika. Ya, memang perlu diperhatikan soal etika dalam menanggapi atau berkomentar di laman media sosial, seperti apa tips untuk menghindari atau rambu-rambu berkomentar yang baik di media sosial.

Yang pertama adalah, cari tahu kebenaran sebuah informasi yang di posting dalam media sosial. Ini bisa kita contohkan dalam menjalin sebuah komunikasi berkehidupan sehari-hari, salah paham bisa saja  terjadi kalau jika kita  hanya mendengarkan kata-kata orang lain saja, dan tanpa sumber pembenaran yang jelas.

Situasi ini bisa juga terjadi dalam bermedia sosial. Kalau kita hanya sekedar membaca, tanpa mencerna secara keseluruhan tentang apa yang di posting, atau tidak menyimak dan hanya sekilas-sekilas saja, tapi kita malah berkomentar, bisa saja menghadirkan permasalahan kepada orang yang membuat postingan tersebut.

Apalagi, karena ingin menjadi komentar pertama dan terburu-buru berkomentar sebelum melakukan hal-hal tadi seperti menyimak, membaca dan memastikan isinya , bisa jadi itu menimbulkan salah paham dan akan mempermalukan sendiri.

Yang kedua adalah tentang sopan santun dalam komentar. Jika dalam berinteraksi secara langsung dengan orang lain, kita begitu menekankan sikap sopan santun  kepada lawan bicara, maka hal itu terapkan juga dalam bermedia sosial demi menjalin hubungan yang baik dengan orang yang memiliki akun media sosial itu sendiri.

Ketiga, sekali lagi dalam berkomentar jangan sampai menyinggung perasaan. Bukan soal tidak etis, tapi imbasnya dapat  berpotensi ke ranah hukum. Sekalipun si pembuat konten tidak mempermasalahkan, tetapi bisa jadi orang lain akan tersinggung dan membuat kita dalam masalah.

Terakhir, hindari berdebat dalam kolom komentar . Hal ini sering terjadi ketika sebuah postingan menghadirkan pro-kontra yang justru pemberi komentar tidak mengetahui secara pasti situasi yang sebenarnya. Sekalipun kebebasan dalam berbicara atau menyampaikan pendapat memang boleh-boleh saja jika berbeda opini dengan orang lain. Tetapi tidak etis juga jika melakukannya di kolom komentar akun orang lain.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun