Mohon tunggu...
Trisno Nurpayanto
Trisno Nurpayanto Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Haloo semua saya Trisno Nurpayanto saat ini saya adalah mahasiswa aktif di STMIK Nusa Mandiri Jakarta

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pembagian Alat Pelindung Diri (APD) Faceshield dan Lainnya kepada Para Pedagang di Pasar Deprok 249 untuk Meningkatkan Kepedulian Masyarakat dalam Mencegah Penyebaran Virus Covid-19

4 Desember 2020   14:30 Diperbarui: 4 Desember 2020   14:36 109
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

      Pada saat pandemi sekarang ini, bisa dikatakan masih kurang nya kesadaran sebagian orang untuk menjaga diri dari penyebaran Virus Covid-19  yang dianjurkan oleh pemerintah untuk menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) guna mencegah Penyebaran Virus. Salah satu nya yaitu menggunakan Faceshield, pedagang pasar merupakan salah satu orang yang paling banyak berkontak langsung dengan kerumunan, maka dari itu Saya berinisiatif untuk memberikan Faceshield bagi para pedagang disana serta juga APD yang lain berupa Masker, Handsanitizier dan Sarung Tangan Silicon.

      Lokasi pasar yang saya pilih berada di Pasar Deprok 249 beralamat di Jl. Jaya 25 No.26, RW.10, Cengkareng Bar., Kecamatan Cengkareng, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11730. Lokasi ini Saya pilih sesuai dengan survey yang telah dilakukan oleh semua tim anggota Pelaksana Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) berjumlah 5 orang. Setiap anggota pelaksana juga memberikan APD yang lain berupa Masker, Handsanitizier dan Sarung Tangan Silicon.

     Sehari sebelum pelaksanaan Saya Trisno Nurpayanto selaku ketua pelaksana pada Tim ini  meminta izin dengan Pengelola Pasar yang bernama Bai Suhaemi,Spd. Kedatangan kami disambut hangat oleh beliau. "Terimakasih banyak sebelumnya untuk kalian semua karna telah perduli dan mau berkontribusi di lingkungan pasar ini untuk membagikan Alat Pelindung Diri" berikut kata beliau.

      Kedatangan Kami di Lokasi Pasar pun mendapat respon yang sangat baik dan sangat antusias menerima sedikit bantuan dari kami. "Wah Terimakasih banyak ya ini berguna banget soalnya emang butuh APD disaat seperti ini" Kata pedagang yang namanya tidak ingin disebutkan.

dokpri
dokpri
      Ada juga pedagang yang saya temui mereka mengeluhkan kondisi Pasar tidak begitu ramai sebelum adanya Virus Covid-19 menyebar. "Kalau saat ini memang jujur agak sepi dari biasanya, tapi mau bagaimana lagi memang inilah keadaan yang sebenarnya harus kita hadapi dan lewati bersama" Seorang nenek pedagang Melon mengatakan itu. Kami berharap setiap Individu yang merasakan dampak dari Virus Covid-19 ini dapat menjalani nya dengan Tabah terutama mereka pedagang pasar.

dokpri
dokpri
      Melalui Kegiatan KKN ini dengan Tema Pengabdian Kepada Masyarakat oleh Mahasiswa STMIK Nusa Mandiri Jakarta, Semoga sedikit membantu mereka yang membutuhkan APD. Kegiatan Pelaksanaan KKN dibimbing oleh Iskhak Kholil, M.Kom. selaku Dosen Pembimbing.

Jadi Sarjana?? Nusa Mandiri Tempatnya...

Video Dokumentasi Kegiatan bisa Cek di Link Berikut : https://www.youtube.com/watch?v=XLfQPgHHaEc


Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun