Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Catatan Pilihan

Hari Ini Tulisan Saya Genap 1000 Artikel

11 Maret 2015   23:00 Diperbarui: 17 Juni 2015   09:47 14
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
14260898531422125041

[caption id="attachment_372524" align="aligncenter" width="300" caption="ft.baltyra.com"][/caption]

Hari Ini Tulisan Saya Genap 1000 Artikel

Hari ini tulisan saya genap 1000 artikel di Kompasiana , dengan catatan ada 2..330 teman . Hal ini tentunya bukan hal yang luar biasa. Malah mungkin ,apa yang saya capai dalam 2 tahun 5 bulan, hanya dicapai dalam setahun oleh orang lain. Namun bagi saya pribadi ,pencapaian ini sungguh sungguh merupakan kebahagiaan tersendiri.

Karena dengan melalui semuanya ini, minimal saya sudah:


  • Menepati janji pada diri sendiri
  • Tekad :”One day, one article” sudah terpenuhi
  • Saya sudah mampu mengalahkan diri sendiri
  • Mengalahkan rasa kantuk,letih ,lelah,karena mobilitas yang sangat tinggi

  • 1000 artikel sudah saya sharingkan
  • Dan sudah connecting dengan 2.330 teman

Berarti ,motto Kompasiana :” Sharing and connecting to the people”.minimal sudah saya aplikasikan

Bersyukur dan Berterima Kasih

Saya bersyukurkepada Tuhan, karena telah memberikan saya kesehatan ,lahir dan bathin,sehingga saya dapat menjadikan impian demi impian saya jadi nyata.Setidaknya melalui seribu tulisan tersebut, saya sudah mengaplikasikan hidup berbagi.

Tak lupa terima kasih tak terhingga kepada semua teman teman ,yang senantiasa memberikan dukungannya ,melalui kehadiran dan komentarnya dalam setiap tulisan saya.

Teristimewa kepadayang telah memberikan supportnya secara tertulis ,melalui buku Beranda Rasa, yang penerbitannya diprakasai oleh Pak Thamrin Sonata dkk.

Pepih Nugraha:

Pak Tjip ,begitu Tjiptadinata Effendi biasa dipanggil,adalah contoh bagi para penulis muda. Meski sudah senior, ia tidak pernah lelah berbagi pengalaman hidupnya yang dramatis dan berwarna,dalam bentuk postingan di Kompasiana. Ia contoh penulis yang serius menekunikepakarannya . Tulisannya termasuk banyaj dinantikan oleh pembaca.

Lizz,Penulis Fiksi

Buat saya, Bapak Tjiptadinata Effendi adalah gudangnya pengalaman hidup. Dari yang pahit, sampai yang manis. Putaran rodanya dari yang terhimpit ,sampai berada di atas.. Kesabaran dan kebijakan dalam memandang jalan kehidupan seutuhnyabeliau miliki dan kuasai. Satu hal lagi,rendah hatinya sungguh sungguh luar biasa. Semuanya tertuang dalam setiap tulisan yang beliau goreskan dengan penuh cinta buat pembacanya.

Thamrin Dahlan ,Purnawirawan POLRI ,KompasianerSenior

Tidak banyak kita temui warga negara biasa yang begitu peduli terhadap lingkungannya ,terutama perhatian kepada budaya aktual yang terjadi di masyarakat. Uda Tjipta, begitu saya menyapa Bapak Tjiptadinata Effendi , adalah seorang penulis yang super aktif. Dikala usia mendekati diatas rata rata umur harapan hidup bangsa Indonesia.

Tulisan Uda Tjipta selalu memberi “sesuatu” yang bermakna bagi hidup.dan kehidupan yang patut dipetik oleh para pembaca. Semua itu tentu tidak instan,berangkat dari perjuangan hidup yang sengsara dikala usia muda. Namun berkat kegigihan ,maka kini Uda Tjipta berserta keluarga menuai hasil jerih payah ,setelah mampu survive menjalani kehidupan nan keras. Buku ini dijamin akan menjadi bacaan dari kemudian koleksi terbaik di dalam memotivasi para pembaca.

Rahmad Agus Koto,Manajer R&DPerusahaan Limbah Industri

Sejauh ini ,saya tidak pernah melihat artikel Kompasianer yang masuk ke dalam kolom Headline (HL) dan Trending Article (TA) ,sesering artikelnya pak Tjipta(relatif dengan tanggal terdaftar di Kompasiana) .Admin Kompasiana tentunya tidak sembaranganatau menggunakan parameter tertentu untuk memasukkan suatu artikelke dalam kolom HL dan TA. Artikel artikel beliau, selalu bermanfaat ,inspiratif ,menarik dan aktual

Endorsement Yang Tak Ternilai

Bagi saya . endorsement yang diberikan ,sungguh sungguh merupakan sebuah hadiah yang tak ternilai. Terima kasih juga kepada Mbak dan Mas Admin ,yang dengan begitu sabar ,telah membantu meminjamkan saya gambar pendukung,serta memberikan koreksi ,ketika ada kesalahan kanal dan foto yang overload.

Tidak cukup pembendaharaan kata ,yang dapat melukiskan rasa terima kasih saya kepada semua orang yang sudah memberikan supportnya.Semoga Tulisan ini,dapat menjadi inspirasi dan motivasi,bagi banyak orang. Kalau Tuhan mengijinkan, bulan mei mendatang, usia saya akan genap 72 tahun dan saya akan tetap konsisten dengan tekad:” One day ,one article”

Jetstar JQ 0988, 11 Maret, 2015/di Postingkan di Perth

Tjiptadinata Effendi

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun