Mohon tunggu...
Tito Adam
Tito Adam Mohon Tunggu... Jurnalis - Social Media Specialist | Penulis | Fotografer | Editor Video | Copy Writer | Content Writer | Former Journalist

Senang untuk belajar dan belajar untuk senang | Instagram @titoadamp | Email titoadamp@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Ketika Tom Holland Bicara Tiga Generasi Berkumpul di "Spider-Man: No Way Home"

12 November 2021   16:36 Diperbarui: 12 November 2021   17:45 1049
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tiga Spider-Man yang dikenal publik. Sumber : The Direct

Bahkan sang sutradara Jon Watts sempat mengatakan jika film yang dia produksi ini serasa layaknya Avengers : Endgame karena melibatkan banyak orang dan koordinasi.

Saat ditanyai oleh media Total Film mengenai keterlibatan banyak aktor di film itu, Tom Holland merasa "salah ngomong" dan buru-buru mengubah arah pembicaraan.

"Semua orang memakai celana mereka dengan cara yang sama di pagi hari. Menarik sekali orang-orang itu masuk karena mereka memiliki kepemilikan tertentu atas Spider-Man dengan cara mereka sendiri, dan...," kata Tom Holland yang mendadak berhenti.

Sepertinya dia menyadari jika dia salah jawab, dia mulai mengubah arah pembicaraan.

"Saya berbicara tentang Alfred, Jamie dan orang-orang itu. Melihat Alfred masuk dan harus beradaptasi dan mengubah cara pembuatan film, mengubah sutradara, dan juga [fakta bahwa] saya sekarang Spider-Man. Sangat menarik melihat para aktor ini beradaptasi dan mengubah apa yang mereka lakukan agar sesuai dengan era modern," kata Tom Holland.

Saat ditanyai apakah Tom "keprucut" alias tidak sengaja membahas sesuatu yang seharusnya rahasia, Tom lalu mengklarifikasinya dan meyakinkan jika kedua Spider-Man tidak akan kembali.

"Orang-orang tidak percaya kepada saya ketika saya mengatakan bahwa [Maguire dan Garfield] tidak akan kembali. Tetapi orang-orang harus mempercayai saya di beberapa hal," katanya.

Tom juga mengatakan bahwa film ketiga Spider-Man ini sangat berarti bagi dirinya. Menurutnya ini adalah pertama kalinya dia melihat Doc Ock dan villain lainnya kembali.

"Itu sangat berarti bagi saya. Pertama kali Anda melihat Doc dan karakter lainnya yang kembali, itu sangat menarik - dan ini adalah momen besar dalam sejarah sinematik. Tiga generasi datang bersama," kata Tom Holand.

Film ketiga Spider-Man berjudul No Way Home akan tayang pada 17 Desember 2021 mendatang. Konsep multiverse Marvel akan dikenalkan pertama kali di layar lebar di film ini.

Film tersebut menampilkan villain Doc Ock Alfred Molina dan Green Goblin dari Spider-Man versi Tobey Maguire. Selain itu, ada Electro Jamie Foxx villain versi The Amazing Spider-Man Andrew Garfield.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun