Mohon tunggu...
Fajar Yudistira
Fajar Yudistira Mohon Tunggu... -

you never know what's coming for you....

Selanjutnya

Tutup

Bola

Liverpool Coba Perbaiki Rekor Buruk di Bawah Jurgen Klopp

13 Oktober 2017   11:20 Diperbarui: 13 Oktober 2017   11:40 1306
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pekan ke 8 Premier League musim 2017/2018 akan di mulai dengan Big Match antara Liverpool FC vs Manchester United FC, laga ini juga sekaligus laga pertama setelah jeda internasional. Sebelum menikmati serunya laga, gak ada salahnya kita 'menikmati' salah satu statistik buruk yang dimiliki Liverpool FC. Hahaha

Apakah salah satu statistik buruk tersebut? Hal ini berkaitan dengan jatah bermain di laga pertama setiap pekan Premier League, ternyata Liverpool memiliki rekor buruk sejak mereka ditangani oleh Jurgen Klopp.

stat-59e0421a7aafb234e2675a12.jpg
stat-59e0421a7aafb234e2675a12.jpg
Dalam 20 pertandingan yang dijalani sejak kedatangan Juergen Klopp 2 tahun yang lalu dimana kick off Premier League biasanya dimulai pada atau sebelum pukul 1.30 petang waktu setempat, Klopp telah meraih 7 kemenangan, 5 kali seri dan 8 kali kalah, dengan rasio menang hanya sebesar 35 persen.

Apabila di perkecil lagi kedalam laga kandang dan tandang, jika LFC bermain di Anfield maka hasilnya satu kemenangan, dua seri dan dua kekalahan, sementara rekor Klopp di laga tandang adalah enam kemenangan, tiga seri dan enam kekalahan.

Kemudian melawan klub-klub papan atas dalam hal ini enam tim teratas Premier League --Manchester United, Manchester City, Chelsea, Tottenham dan Arsenal - Liverpool telah menghasilkan satu kemenangan, dua seri dan satu kekalahan di kickoff awal.

Kekalahan terbaru dan mungkin paling sulit dilupakan ketika bertandang ke Etihad Stadium melawan sang empunya stadion, Manchester City pada bulan September lalu, ketika kartu merah di babak pertama yang diperoleh Sadio Mane memulai kekalahan 5-0 dari salah satu rival perburuan gelar musim ini.

Jurgen Klopp akan berjuang dan berusaha melawan rekor buruk tersebut saat Liverpool menghadapi Man United pada hari Sabtu. Klopp menjamu United di Anfield pada hari Sabtu siang, dengan kickoff pukul 12.30 mereka bermain setelah jeda internasional dimana 25 pemain bertugas untuk negaranya masing-masing.

jurgen-vs-jose-59e043aa3f8bf45bb03e2762.jpg
jurgen-vs-jose-59e043aa3f8bf45bb03e2762.jpg
United bersama Mourinho belum kalah di Liga Primer musim ini, dan sejajar dengan pemimpin klasemen sementara Man City, mereka hanya dipisahkan oleh selisih gol yang hanya satu biji, dimana masing-masing tim hanya kebobolan dua kali sejauh pekan 7 Premier League bergulir.

Dengan Liverpool hanya pernah sekali menang dalam tujuh pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi, ini membuat sebuah pertandingan yang akan sulit dan sengit untuk The Reds. Dan Klopp akan mencoba untuk mengubah catatan buruk tersebut.

Liverpool memenangkan lima dan imbang lima kali dari 10 pertandingan mereka melawan United, City, Chelsea, Arsenal dan Spurs musim lalu, namun musim ini rekor tersebut terpaksa tercoreng dengan satu kemenangan dan satu kekalahan.

Lawatan United ke Anfield memberi kesempatan kepada Jurgen Klopp untuk memperbaiki catatan mereka, memperbaiki permainan mereka, dan menghilangkan kutukan dan hasil-hasil buruk dalam laga perdana matchday EPL dan setelah laga internasional.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun