Mohon tunggu...
Tiktok Karnavian
Tiktok Karnavian Mohon Tunggu... Editor - Like Keith Richards, I am happy to be anywhere

“You're a slave, a bound helpless slave to one thing in this world, your imagination.”

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Tanggap Darurat Virus Corona, Bupati Berau Siapkan Anggaran

26 Maret 2020   13:45 Diperbarui: 26 Maret 2020   13:51 32
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bupati Berau, H.Muharram. | Dokpri

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau telah menetapkan masa darurat Virus Corona atau Covid 19 di kabupaten Berau. Untuk mencegah penyebaran virus tersebut, Pemkab Berau telah menyiapkan anggaran sebanyak tiga miliar rupiah untuk menanggulangi persebaran pandemi di bumi Batiwakkal ini. Bupati Berau, Muharram, telah mencairkan dana tersebut dan telah membuat surat Keputusan (SK) agar dana darurat tersebut dapat digunakan.

Menurut Bupati Berau, Pemerintah Kabupaten Berau memiliki dana darurat kabupaten sebesar kurang lebih tiga miliar rupiah dan ia akan segera mengeluarkan SK agar dana tersebut dapat cair dan akhirnya dapat digunakan untuk kepentingan medis dalam menanggulangi dan mencegah penyebaran virus.

Menurut bupati Muharram, dana tersebut dialokasikan untuk membuat ruang isolasi di rumah sakit serta membiayai perawatan pasien penderita virus Corona yang kurang mampu, selain itu, dana tersebut juga dialokasikan untuk membeli peralatan medis lain. Menurut bupati dana tersebut akan dimanfaatkan sebaik mungkin dan dipergunakan dengan semestinya.

Bupati Muharram berujar, langkah ini ditempuh mengingat ditetapkannya status tanggap darurat virus Corona di kabupaten Berau dan daerah-daerah lain di Indonesia. Selain itu, bupati juga telah meliburkan segala aktivitas perkantoran dan pendidikan di kabupaten Berau, sehingga masyarakat dapat beraktivitas di dalam rumah masing-masing selama 14 hari kedepan.

Sebagai bentuk pencegahan penyebaran virus, bupati Muharram juga telah membentuk Satgas dengan tugas mereka masing-masing pada pelaksanaan sholat Jumat. Pemkab Berau meminta jemaaah salat Jumat untuk membawa perlengkapan sholat mereka sendiri dari rumah dan senantiasa menjaga kebersihan tangan. Selain itu, pemkab juga menyediakan hand sanitizer di kantor-kantor pelayanan masyarakat. "Pencegahan ini sifatnya sementara dan dilakukan untuk mengantisipasi persebaran virus" pungkas bupati.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun