Mohon tunggu...
tegarsianipar
tegarsianipar Mohon Tunggu... Freelancer - "Si Vis Pacem, Para Bellum"

Buku, Saham, Musik, Bola dan Imajinasi

Selanjutnya

Tutup

Vox Pop

Rocky Gerung Wawancara Luhut Binsar, Udah Akur Sama Kekuasaan?

28 September 2022   14:13 Diperbarui: 28 September 2022   14:22 907
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto Wawancara Rocky Gerung Bersama Pak Luhut Binsar Panjaitan (sumber : Dream.co.id)

Dilansir dari channel Youtube RGTV tampak rocky gerung yang terkenal sebagai pengkritik kekuasaan bernyali untuk mengundang Bapak luhut binsar kedalam suatu acara wawancara yang membahas politik. 

Kita tahu bersama bahwa rocky gerung merupakan pengkritik kekuasaan sedang dirinya terkenal di acara ILC yang dibawakan oleh Karni Ilyas sebagai pembawa acara.

Disatu sisi penonton yang sering menonton channel Rocky Gerung official tentu mengetahui bahwa rocky gerung juga amat vokal dalam mengkritik Pak luhut binsar panjaitan sebagai salah satu orang penting dalam lingkaran kekuasaan pemerintahan Jokowi. 

Dalam kesempatan ini Rocky gerung sebagai pewawancara berhasil mengundang pak Luhut sebagai narasumbernya untuk ditanyai tentang permasalahan negara pada saat ini.

Rocky gerung terlihat enjoy dan tetap vokal seperti biasanya namun tetap memberikan peluang kepada pak luhut untuk menjelaskan pandangannya lebih luas tentang bangsa ini. 

Mereka tampak membahas terkait banyak project negara yang sedang berlangsung, seperti tentang pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) dan juga permasalahan luar negeri lainya yang berdampak pada keadaan dalam negeri. 

Saya yang senang mengikuti pembahasan di channel Rocky Gerung Official tentu sangat terkejut ketika melihat rekomendasi tontonan di Youtube saya, mengingat selama ini Rocky sangat keras mengkritik kebijakan publik yang dibuat oleh kekuasaan, Tentu dalam hal ini pak luhut banyak ambil peran.

Namun yang saya salut adalah keduanya berbesar hati dan sama-sama memperlihatkan jiwa petarung nya untuk berani bertemu face to face dalam suatu acara wawancara, dan saling mengungkapkan pujian kepada masing-masing personal. 

Pak Luhut mengatakan bahwa rocky orang yang luar biasa tentang pengetahuan nya, Kendati "Pemikiran saya dan Rocky berbeda, itu biasa saja ya namanya kita bernegara perbedaan pikiran itu biasa." ungkap pak luhut pada saat ditanyai Rocky tentang demokrasi dan permasalahan negara. 

Melihat contoh semacam ini yang diperlihatkan oleh 2 orang intelektual negeri ini, Menjadi contoh yang baik dimana diskusi yang sehat tentang mencari ide pemecahan masalah negara, harus dibangun oleh orang-orang yang berani mempertengkarkan pikiran, bukan sentimen pribadi. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Vox Pop Selengkapnya
Lihat Vox Pop Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun