Mohon tunggu...
Taufik Hasibuan
Taufik Hasibuan Mohon Tunggu... Guru - Guru Alif Alif

Guru Alif Alif

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Ceramah di Tengah Corona

24 Maret 2020   16:35 Diperbarui: 24 Maret 2020   16:45 323
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kami mulai dengan sebuah pantun

Burung irian burung cenderawasi
Terbang tinggi si Rajawali
Zaman sekarang makin ngeri
Wabah Corona menghantui

Duduk manis ditepi pantai
Menatap mentari yang mau pergi
Dekatkan diri pada Ilahi
Karena kehendaknya yang pasti terjadi

Jika wabah melanda negeri
Siapapun tak bisa menghindari
Berserah diri solusi sambi isolasi
Insya Allah wabah akan pergi

Jam menunjukkan di angka 5, sore itu hujan masih terus membasahi. Apalagi ada perintah untuk berisolasi makin asik bermalas diri. Tapi ini juga tugas kemanusian, amanah untuk sekedar menyampikan risalah risalah kebenaran dari Tuhan. Selain dari alam sekitar yang jadi tantangan, ada lagi ke khawatiran akan penyakit yang membahayakan peradaban, mereka menamakan dengan pandemic corona. Inilah tantangan bagi seorang dai kelas desa desa.

Jalanan yang licin dan bebatuan yang terjal, tak juga menyurutkan langkah kami untuk terus memacu kereta tua. Tapi Tuhan berkata lain, perjalanan baru separuh jalan, kereta tua yang jadi handalan harus menyerah di tengah tanjakan yang terjal. 

Bebatuan yang terjal dan licin, ditambah siraman hujan yang kian deras. Memaksa kami untuk berhenti meminta bantuan, apa mau dikata, kereta tua itu telah menyerah, tak sanggup lagi melanjutkan perjalanan. Perlahan semangat mulai kendor, hati mulai lentur, dinginya malam ditengah siraman hujan semakin menambah keinginan untuk berhenti sekedar melepas penat.

Malam itu, di cuaca yang dingin, ketakutan akan wabah, jalan yang licin, melengkapi perjalanan kami. Apa daya, janji harus ditunaikan, tugas harus dilaksanakan. 20 km lagi tujuan baru sampai, satu pelosok kampung di Kabupaten kami. 

Namanya Padang Hasior Dolok, salah satu desa di Kecamatan Sihapas Barumun, Kabupaten Padang Lawas. Kampung yang masih asri, juga kearifan yang terus dijunjung tinggi menambah suasanya tenang ketika memasukinya. Apalagi jalan masih seperti tempo dulu, belum pernah disentuh aspal, masih bebatuan dan tanah liat yang licin dan bergelombang.

Tradisi di masyarakat yang belum hilang, ketika perayaan Isra Mikrat maka seluruh penduduk kampung mengadakan kanduri Nasi (Istilah Makan bersama). Dengan gulai yang sederhana, Ikan mas Plus Pakkat juga kulit kayu, nama krennya adalah Holat. 

Mungkin anda pernah mendengarnya atau pernah mencicipinya. Ini makanan khas tradisional kampung kami, rasanya mantap dan menggugah selera makan kita. Jika wabah ini telah berlalu, datanglah kekampungku Insya Allah kami jamu dengan makanan tradisional ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun