Mohon tunggu...
Suci Rahmah Safitri
Suci Rahmah Safitri Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi Jurusan Pendidikan Matematika

Dirimu sendiri yang menentukan siapa kamu, bukan keadaan.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Hindari Insecure, Tanamkan Rasa Percaya Diri

21 Mei 2021   06:28 Diperbarui: 21 Mei 2021   06:28 166
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Pernahkah kamu merasa minder atau membanding-bandingkan dirimu dengan orang lain? Ya, saya rasa setiap orang pasti pernah mengalami hal ini.

"Dia pintar sekali, aku pasti tidak bisa seperti dia"

"Dia punya bakat banyak, sementara aku tidak ada yang bisa aku kerjakan"

Kalimat seperti ini seringkali kita ucapkan kepada diri kita sendiri yang membuat mental kita semakin down dan terlanjur tidak bisa melakukan sesuatu bahkan sebelum mencobanya. Kalimat seperti ini kita ucapkan ketika kita sedang merasa minder atau insecure. Perasaan insecure adalah perasaan yang membuat kita menganggap rendah diri kita sendiri. Padahal, sebenarnya kita bisa melakukan apapun yang bahkan kita rasa kita tidak dapat melakukannya.

Tuhan menciptakan manusia dengan kelebihan dan kelemahan yang berbeda-beda, tidak ada manusia yang mempunyai kelebihan dan kelemahan yang sama persis. Oleh karena itu jangan membuang waktu kita dengan memikirkan persepsi yang kita buat sendiri. Karena, sejatinya kita adalah apa yang kita pikirkan. Semakin kita berpikir negatif pada pada diri kita sendiri, maka semakin sulit kita untuk mendapatkan hal yang positif dalam kehidupan kita.

Berikut hal-hal yang harus kamu tekankan dalam dirimu untuk terhindar dari rasa insecure.

  • Kamu tidak sendiri
    Kamu harus ingat bahwa sebanyak apapun kelemahanmu ada Tuhan yang selalu ada di sisimu, ada keluarga, sahabat, pasangan yang selalu memberikan kamu dukungan baik secara langsung maupun tidak langsung dan selalu menerima bagaimanapun keadaanmu. Jika ada orang-orang yang berusaha menjatuhkanmu selalu ingat bahwa dimana pun kamu berada dan sebaik apapun kamu, pasti selalu saja ada orang yang tidak menyukaimu. Jika kamu tidak melakukan kesalahan, sebaiknya abaikan saja orang-orang seperti ini dan tetap fokus kepada orang-orang yang telah mendukungmu. Jadi jangan takut sendirian lagi, ya!
  • Jadilah dirimu sendiri
    Hilangkan rasa insecure dalam dirimu dengan menjadi dirimu sendiri. Jangan terus-menerus membanding-bandingkan kamu dengan orang lain karena setiap orang mempunyai bakatnya masing-masing, dengan mengetahui hal-hal positif yang ada pada dirimu dan bukan mengikuti standar orang lain membuat kamu semakin percaya diri dan terhindar dari rasa insecure hal ini akan membuat kamu lebih yakin dengan apa yang kamu lakukan dan membuatmu fokus terhadap apa yang ada di dalam dirimu sehingga kamu bisa lebih mengembangkan bakatmu sendiri daripada menyibukkan diri untuk insecure.
  • Love yourself!
    Mulai sekarang, kamu harus berhenti membanding-bandingkan dirimu dengan orang lain. Cobalah untuk menerima dirimu sendiri dengan apa adanya kami, jujurlah pada dirimu sendiri. Selalu mencintai apa yang kamu miliki. Sesekali kamu boleh berbicara didepan cermin dengan diri sendiri.
    "Segemuk apapun badanmu, kamu adalah wanita paling cantik"
    "Semua hal bisa kamu atasi karena kamu kuat dan hebat"
    "Kamu sangat berharga, banyak orang yang menyayangimu dan bangga terhadapmu"
    Dengan melakukan hal ini akan membuatmu berpikir positif dan membuatmu lebih percaya diri.

Hal-hal tersebut yang bisa kamu lakukan untuk menghindari rasa insecure semoga kamu dapat mengalahkan rasa insecure yang kamu miliki dan menjadi lebih percaya diri lagi, ya! Ingat, Tuhan menciptakan manusia dengan bakat yang berbeda-beda, tetapi memilliki kepantasan yang sama di mata Tuhan. Setiap kamu berada dalam kesulitan yang membuat kamu insecure dan tidak pantas, ingatlah bahwa dirimu sendiri yang menentukan siapa kamu, bukan keadaan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun