Mohon tunggu...
Johanes Krisnomo
Johanes Krisnomo Mohon Tunggu... Penulis - Karyawan Swasta

Penulis, YouTuber : Sketsa JoKris Jo, Photografer, dan Pekerja. Alumnus Kimia ITB dan praktisi di Industri Pangan.

Selanjutnya

Tutup

Music

Jadulnya Lagu Semangati Hidupnya

21 November 2018   00:01 Diperbarui: 21 November 2018   00:44 649
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Foto : https://www.flickr.com/photos/gyepal/5044578047

Dekat. Tetangga di depan rumah sebelah. Hidup terasa hampa, sejak ditinggal istri menghadap Sang Pencipta, sembilan bulan lalu. Kedua anaknya tak tinggal serumah, telah menikah dan hidup bersama keluarganya.

Sebutlah namanya Pak Johan, 67 tahun, purna tugas, hampir tiap pagi terlihat merapikan dan membersihkan rumput di samping rumahnya, usai jalan kaki keliling sekitar rumah.

Sekadar atau sebatas menyapa ringan, selamat pagi, saat tergopoh-gopoh mau berangkat kerja, tanpa pernah serius bicara atau bertandang ke rumahnya.

Saat tak sengaja pagi itu, kujumpa di tepi rumahnya, kebetulan hari libur, Pak Johan menyampaikan keluhannya.

"Sejak istri meninggal, jantung terasa sesak. Terlalu merasa kehilangan. Kata dokter, dianjurkan sering-sering jalan santai pagi," kata Pak Johan lirih.

Cuma beda 7 tahun denganku, mungkin dikarenakan kesehatan yang kurang prima, terbaca sudah bahwa semangat hidupnya agak terkikis akibat kepergian istri yang mendadak.

Kuingin berbagi, mengurangi derita, dan berbagi semangat kepadanya, agar tetap sehat dan bahagia menerima kenyataan.

Pagi itu kuperiksa apa yang menjadi kesukaannya, apakah Pak Johan suka musik.

"Suka menyanyi Pak?" tanyaku

"Suka sich, tapi cuma dengar-dengar aja," katanya lirih.

"Pernah dengar lagu-lagunya Obbie Mesakh?"

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun