Mohon tunggu...
Bahasa

Sejarah Komunikasi Internasional

25 September 2018   23:15 Diperbarui: 25 September 2018   23:23 447
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bahasa. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Jcstudio

Istilah komunikasi bukan lagi hal yang asing dalam kehidupan bermasyarakat karena komunikasi kini menjadi bagian terpenting dalam proses interaksi antar masyarakat baik itu komunikasi verbal maupun nonverbal. Berbicara mengenai komunikasi, tentunya kita haruslah memiliki bahasa pemersatu agar komunikasi yang kita lakukan terarah dan terciptanya saling pengertian antara komunikator dengan komunikan. Bahasa yang sudah tidak asing bagi kita sebagai masyarakat dunia tidak lain adalah bahasa internasional. Bahasa inilah yang dapat kita gunakan untuk proses komunikasi antar negara. Komunikasi internasional kini mencakup segala aspek komunikasi yang dilakukan antar negara, baik itu politik, bisnis, dan lain sebagainya. Menurut Sastropoetro dalam Suryanto (2015:565) Komunikasi internasional adalah mempelajari pernyataan antar negara/pemerintah/bangsa yang bersifat umum melalui lambang-lambang yang berarti.

Komunikasi pada masa kekaisaran. Komunikasi saat itu disebut sebagai retorika yang kemudian digunakan sebagai alat penyampaian pesan oleh orang Yunani dalam bidang keagamaan dan bertujuan untuk mempengaruhi khalayak. Setelah retorika, maka selanjutnya adalah telegraph yang diciptakan oleh Samuel dan Morse pada tahun 1837 sampai pada tahun 1851 terciptanya telegraph utama yang digunakan untuk berkomunikasi dalam dunia bisnis, militer dan politik. Konferensi radio telegraph dimulai pada tahun 1906 di Berlin dengan tujuan untuk membicarakan standar dan prosedur agar lebih baik untuk kedepannya, konferensi radio telegraph ini dihadiri oleh 28 negara. Setelah terbentuknya telegraph yang dapat digunakan untuk komunikasi, kemudian telegraph digunakan untuk memperluas jaringan dan untuk keuntungan terutama dalam dunia internasional.

Dalam memperluas jaringan melalui telegraph maka negara sendiri haruslah mengetahui terlebih dahulu kondisi ekonomi, uang dan lain sebagainya. Hal ini mulai masuknya era berita berupa kertas harian baru dengan kemajuan teknologi percetakan, hal ini tentunya akan berdampak pada negara-negara bersatu. Kemudian mulai munculnya industri musik dan industri film. Komunikasi internasional dalam dunia bisnis kaitannya dengan industri film sangatlah dekat, contohnya apabila negara A ingin menyiarkan filmnya ke negara lain tentunya harus melewati proses negosiasi terlebih dahulu dengan negara yang terkait tentunya menggunakan bahasa inggris atau bahasa internasional sebagai bahasa pemersatu.

Semakin berjalannya waktu, komunikasi internasional awal mulanya berkembang di negara Amerika Serikat pada abad ke-19 tepatnya pada saat terjadinya perang dunia kedua, dimana perang ini melibatkan banyak sekali negara di dunia yang kemudian dimenangi oleh Amerika Serikat sehingga mau tidak mau bahasa pemersatu yang digunakan sebagai alat komunikasi antar negara adalah bahasa internasional atau bahasa inggris. Selama perang dunia kedua dan perang dingin, kekuatan dan pentingnya media baru radio dan televisi untuk komunikasi internasional yang ditunjukkan oleh penggunaannya untuk propaganda internasional serta mengenali potensi mereka untuk sosial ekonomi pengembangan. Radio dan televisi kemudian diciptakan dengan harga yang murah dan terjual banyak di kalangan masyarakat.

Seiring perkembangannya, radio dan televisi yang awalnya digunakan sebagai alat untuk komunikasi antarnegara semakin salah digunakan, salah satunya sebagai alat propaganda dan alat pengelolaan opini politik.

Salah satu bentuk propaganda yang dilakukan yaitu isi pesan yang disampaikan, karna banyaknya negara yang terlibat maka bahasa internasionalpun saat itu belum sepenuhnya bisa digunakan oleh negara-negara lain sehingga menyebabkan hal tersebut dimanfaatkan untuk propaganda angtarnegara. Kita sebagai masyarakat juga harus mengetahui informasi-informasi mengenai berita negara lain atau berita internasional. Komunikasi internasional juga bertujuan untuk menjalin relasi dengan negara lain melalui teknologi yang semakin berkembang saat ini seperti internet atau media lain.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bahasa Selengkapnya
Lihat Bahasa Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun