Mohon tunggu...
SITI SHOPIAH
SITI SHOPIAH Mohon Tunggu... Jurnalis - Mahasiswa Jurnalistik Universitas Padjadjaran

Seorang yang tertarik di bidang komunikasi.

Selanjutnya

Tutup

Bandung

Lelang Arisan Online: Dijanjikan Untung Berakhir Buntung

29 Desember 2023   12:25 Diperbarui: 29 Desember 2023   13:11 139
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi undian arisan (sumber: hukumonline.com)

Praktik arisan tak lagi menjadi hal yang asing bagi masyarakat. Praktik arisan ini sudah sejak lama digandrungi masyarakat, terkhusus kaum perempuan. Seiring dengan majunya teknologi dan informasi, praktik arisan kini tak hanya dilakukan secara langsung saat berkumpul, tetapi juga dapat dilakukan secara online.

Tak banyak dari praktik arisan yang berujung penipuan layaknya investasi bodong. Salah satu contohnya adalah dugaan kasus penipuan lelang arisan online di Kota Bandung yang dilakukan oleh terduga pelaku JZF (20) dan sempat mendapatkan sorotan di media sosial.

Dugaan penipuan arisan ini telah merugikan sekitar 120 orang korban dengan total kerugian sekitar Rp 2 miliar. Kasus penipuan ini ramai dibicarakan ketika seorang pengguna dengan akun @deepzly di platform X membuat sebuah utas pada 1/11/2023 dan mengaku telah menjadi korban dari kasus penipuan lelang arisan yang dilakukan oleh JZF ini.

Melalui utas tersebut, pemilik akun mengungkapkan bahwa arisan yang diadakan oleh JZF adalah arisan dengan sistem lelang. Lelang arisan merupakan jenis arisan yang dibeli dengan harga tertentu dan memiliki bunga dari harga beli tersebut. Lelang arisan ini lebih mirip seperti investasi dan berbeda jenis dengan arisan yang biasanya menggunakan metode undian.

Screenshot chat terduga pelaku menawarkan lelang arisan kepada korban. (Foto: Dokumentasi pribadi korban A)
Screenshot chat terduga pelaku menawarkan lelang arisan kepada korban. (Foto: Dokumentasi pribadi korban A)

Dasar Keyakinan terhadap Terduga Pelaku: 'Karena Dia Terlihat Kaya di Media Sosial'

Pada 26 November 2023, Asila yang merupakan salah satu korban dari lelang arisan yang dilakukan oleh JZF ini berhasil dihubungi untuk diwawancarai. Diketahui bahwa Asila dan terduga pelaku merupakan mahasiswa di Universitas Islam Bandung (Unisba).

Asila bukan nama sebenarnya. Seorang mahasiswa yang mulai mengikuti lelang arisan ini pada pertengahan tahun 2023. Asila mengaku beberapa kali mengikuti lelang arisan yang ditawarkan oleh terduga pelaku dan baru mengetahui bahwa dirinya ditipu pada akhir september 2023.

Asila meyakini bahwa setelah sukses mengikuti jenis arisan undian yang dikelola oleh terduga pelaku sebelumnya, hal yang sama juga akan terjadi pada jenis lelang arisan yang ditawarkan kepadanya. Namun, bukannya mendapatkan untung seperti yang dijanjikan, Asila malah 'buntung' karena tidak mendapatkan uangnya kembali pada waktu yang dijanjikan terduga pelaku.

Total modal yang dikeluarkan Asila untuk mengikuti lelang arisan ini adalah Rp 18 juta, ditambah dengan bunga yang dijanjikan, seharusnya Asila mendapatkan kurang lebih Rp 22 juta dari terduga pelaku.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bandung Selengkapnya
Lihat Bandung Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun