Mohon tunggu...
Siti Azizah
Siti Azizah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pasti bisa

Jadilah dirimu sendiri dengan kualitasmu dan versimu sendiri

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Haflah Al Quran Madin Al Ishaqi Jatiroto di Masa Pandemi

14 Juni 2021   19:35 Diperbarui: 14 Juni 2021   19:50 290
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mutakhorijin(Lulusan) Madrasah Diniyah Al-Ishaqi Jatiroto-dokpri

Jatiroto- Bertempat di Madrasah Diniyah Al-Ishaqi, Desa Jatiroto, Kecamatan Jatiroto, Kabupaten Lumajang, Sabtu (12/06/2021) diselenggarakan Haflah Tasyakkur Khotmul Kutub Dan Mutakhorijin Madin Ula yang di gelar oleh Madin (Madrasah Diniyah) Al-Ishaqi, Jatiroto. 

Acara tersebut dihadiri ketua Ta'mir Masjid Annur Jatiroto, Tokoh Masyarakat Jatiroto, Ustad dan Ustadzah, tamu undangan serta wali santri Madin Al-Ishaqi. Haflah tahun ini ada 12 santri yang lulus yaitu 6 santriwan dan 6 santriwati. 

Madin(Madrasah Diniyah) Al-Ishaqi yaitu lembaga tradisional yang ada di Jatiroto dan mengajarkan ilmu-ilmu keislaman serta akhlakul karimah. Sebelum haflah tersebut di gelar, santri telah menghatamkan akidahtul awwam, tauhid, fiqih, juz amma, dan harus paham mengenai tajwid dan ghorib. 

Dalam sambutannya, Ilmu yang paling utama adalah ilmu hal (ilmu keadaan) yang berhubungan dengan akidah, fiqih, perilaku atau akhlaq. "tutur Ustadzah Yulis Fariha, S.Pd.I selaku Kepala Madrasah Al-Ishaqi.

Pesan Kepala Madrasah kepada ketua Ta'mir Masjid Annur Jatiroto yaitu Jika ada Khotmil Qur'an di masjid mohon diajak santri yang lulus ini karena sudah khatam Al-qur'an. "Imbuhnya. 

Kesan dan Pesan Ketua Panitia Acara haflah "Alhamdulillah antusias wali santri itu sangat besar akhirnya acara ini berjalan dengan lancar, Semoga acara ini istiqomah berjalan setiap tahun meskipun pandemi tetap mematuhi protokol kesehatan". Ungkapnya. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun