Mohon tunggu...
Siti Asiyah
Siti Asiyah Mohon Tunggu... Seniman - Pendiri https://www.pesanggrahan.de/

Pendiri "Pesangrahan Indonesia e.V https://www.pesanggrahan.de/ Pendiri Bonnindo Band 2016, Siti And Band 2017 https://www.facebook.com/siti.musik/ Pencetus Interkultureller Musik Projekt di Bonn sejak 2017 Pendiri Global Heroes Band 2019 Manager Matahari Band 2021 Penyanyi / Pencipta lagu 2021

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Ingin Sehat ? Hayo Ikuti Saya Masak Ala Kadarnya, Jangan Mengada-ada.

29 Februari 2024   16:09 Diperbarui: 29 Februari 2024   16:17 66
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sehat itu perlu apa lagi di umur-umur aku yang sudah di atas 50 an. Maaf ya aku tidak muda lagi. Inilah kenyataan yang ada. Tapi walau sudah tidak muda lagi dan tidak berarti tua bangka to? badan kita masih bisa di rawat, semangat kita malah lebih gawat semakin meluncur bagaikan pesawat. Semakin tua semakin jadi cantik, jadi sexy, pasti ada rahasianya dong ? Pingin tahu rahasia itu, maka simak tulisanku? 

Doku Pribadi 
Doku Pribadi 
Baju kita sangat mempengaruhi penampilan kita, pola makan juga tentunya. Aku mencoba masak makanan yang sehat-sehat, yang banyak bergizi dan kaya akan vitamin. Karena susah aku meninggalkan nasi, pagi sore siang malam harus makan nasi, maka  aku coba masak ini itu untuk menggantikan nasi. 

Ternyata tahu tempe dan gado-gado bisa membuat aku kenyang dan tenang di malam hari. Ada lagi aku coba dengan Bihun, dimana makan nasi di malam hari aku ganti dengan bihun godok, yang akhirnya aku jadi kan sop dimana aku lapar makan saja sop bihun baik siang malam atau pagi. 

Doku Pribadi 
Doku Pribadi 

Bumbu kacang ternyata pas untuk di sajikan siang malam. Baik untuk lalapan, atau ngemil sayuran. Aku memang ngak langsing-langsing aman. Tapi bagi aku yang penting aku sehat. Karena badan kita, tubuh kita akan bicara kalau kita makan malam itu bikin kita sehat atau sakit, itu kita sendiri yang akan merasakan di pagi hari. Di saat kita bangun itu tubuh dan badan kita bicara, enek di rasa atau terasa bebas perut kita di pagi hari, di situ kita akan tahu kalau makan malam kita mengganggu kesehatan kita atau tidak.

Makan malam yang aku maksud itu makan malam udah di atas jam 18.00 itu lo. Kalau di Indonesia jadwal orang-orang makan sudah teratur menurut aku, karena makan malam itu sesudah asar dan sebelum magrib. Kalau banyak yang makan malam di atas itu karena ada pesta, karena jalan-jalan, karena mengikuti perkembangan zaman itu lah udah bukan indonesia yang aku kenal di kampung. Karena usai makan malam di sore hari kita berangkat ngaji dan usai Isak kita belajar dan tidur, itu dulu. 

Doku Pribadi 
Doku Pribadi 

Dulu-dulu sekarang sekarang. Dulu di Jerman tidak ada tempe sekarang banyak. Karena orang-orang Indonesia kreativ-kreativ. Apa yang tidak ada di ada adakan. Ada dampak negativenya tapi ada dampak positivenya.

Dampak negativ nya ya kalau ngak ada di ada-adakan juga munafik dan menyusahkan diri. Contohnya banyak orang indonesia karena kebiasaan makan nasi di saat sakit dan harus ke rumah sakit, telfon sana sini untuk di bawain nasi, atau KFC. Sedang teman-teman sibuk kerja. Ada pula yang mertamu ke rumah orang juga ogah-ogahan makan karena bukan nasi, ada pula yang datang ke rumah orang, pertama yang di tanya masak apa mbak, masak nasi kagak? 

Dampak Positivnya banyak, karena orang-orang Indonesia jadi kreative, coba sana sini, sampai ada yang kalau jalan-jalan membawa sambel, di tasnya selalu ada sambel, jadi makan apa saja ya kasih sambel. Terus ada juga yang ke KFC bawa rice cooker atau nasi Karena tahu kalau di sana nanti kagak ada nasi. Terus ada yang belanja tempe mencari tempe dan bahan-bahan makanan di liuar negri seperti saya ini dulu, karena cuma ingin masak masakan Indonesia. 

Lama-lama mahal juga maka kreativ sana sini. Ngak ada santen ya pakai susu. Ngak ada bayam ya cari spinat bayam air, ngak ada pepaya cari Kolrabi, ngak ada apa pokoknya di ada-adakan.     

Doku Pribadi 
Doku Pribadi 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun