Mohon tunggu...
rdsinta
rdsinta Mohon Tunggu... Freelancer - Content writer

| Bacalah untuk upgrade dirimu | Double Degree S1 Farmasi dan Sastra Inggris 2022, aktif dalam penulisan konten tentang berbagai informasi yang unik, menarik dan kekinian di sekitaran masyarakat | Instagram : @rdsinta_

Selanjutnya

Tutup

Beauty

Kolagen untuk Kecantikan dan Kesehatan Tubuh

4 September 2023   08:53 Diperbarui: 4 September 2023   09:13 195
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi kolagen via unsplash.com 

Kolagen saat ini populer dengan kemampuannya dalam menjaga struktur dan kesehatan kulit. seiring bertambahnya usia, kolagen bisa menurun dan berdampak pada berkurangnya elastisitas kulit, melemahkan kulit sehingga membuatnya sulit untuk mempertahankan kelembapan. Peran kolagen memang cukup penting bagi tubuh yaitu untuk memperkuat kulit yang membuat kulit tampak elastis serta terhidrasi. Secara alami, kolagen merupakan protein struktural utama penyusun 25-30% protein dalam tubuh yang bertugas memberi struktur pada jarungan ikat seperti kulit, tulang rawan, ligament, tendon, otot, tulang dan pembuluh darah.  

Selain faktor usia, gaya hidup yang dapat menyebabkan produksi kolegen menurun yaitu karena sering mengkonsumsi makanan tinggi gula, merokok, paparan sinar matahari, kurang asupan gizi bahkan mengalami masalah pencenaan membuatnya semakin menurun. Apalagi tingkat stress yang tinggi membuat produksi kolagen dapat terhambat di dalam tubuh.

Terdapat beberapa tipe kolagen yang bisa anda konsumsi dan membantu asupan produksi kolagen dari luar yaitu :

  • Pilih makanan yang kaya akan kolagen dimana hal ini dapat anda peroleh dari produk hewani, makanan yang kaya akan Vitamin C, dan juga pada kerang-kerangan, oatmeal, kacang-kacangan bahkan buncis semuanya membantu dalam meningkatkan produksi kolagen dalam tubuh secara alami.
  • Konsumsilah suplemen yang dapat membantu melawan penuaan dan meningkatkan elastisitas kulit karena prosesnya dengan merangsang tubuh agar dapat memproduksi kolagen lebih banyak dengan sendirinya. Suplemen ini dapat anda temui dalam bentuk pil maupun serbuk.

Dari literatur lain menyebutkan bahwa kolagen tidak hanya berfungsi dalam mencegah penuaan saja namun sangat baik untuk fungsi tubuh yang lain seperti :

  • Mampu meningkatkan metabolisme tubuh, massa otot dan pembentukkan energi
  • Memperkuat gigi dan kuku
  • Memperbaiki masalah pencernaan karena kolagen mampu membantu penyerapan air pada usus.
  • Mengurangi selulit karena sel kulit mengalami pembaruan dan perbaikan secara normal dengan asupan kolagen ini.
  • Membantu menetralkan racun dalam tubuh

Untuk penggunaan kolagen dalam bentuk krim tidak masalah namun biasanya sasarannya pada bagian luar kulit saja agar kulit tidak kering dan terlihat sehat. Sedangkan untuk suplemen dan makanan  kaya kolagen menyasar pada kulit bagian dalam. Jika keduanya digunakan sangat baik karena tubuh akan memproduksi kolagen dalam tingkat yang optimal.  Untuk itu, kolagen ini sangat diperlukan dalam tubuh karena setiap tahunnya produksi kolagen akan terus berkurang sebanyak 1-1,5%.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Beauty Selengkapnya
Lihat Beauty Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun